Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Bisnis Evermos Jual Produk Muslim: Merintis 3 Tahun & Punya 100 Ribu Reseller
1 Oktober 2021 10:53 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
ADVERTISEMENT
Bisnis di industri halal dunia kian perkembang seiring bertumbuhnya penduduk muslim dunia. Industri halal Indonesia juga mengalami peningkatan, yakni masih dalam peringkat 5 dunia dalam ekonomi Islam global, setelah Malaysia, UAE, Bahrain, dan Saudi Arabia.
ADVERTISEMENT
Social commerce yang menjual produk-produk Muslim Indonesia, Evermos atau Everyday Need for Every Moslem, juga menunjukkan bertumbuh sejak didirikan pada 2018 lalu. Tercatat saat ini ada 100 ribu lebih reseller aktif yang tergabung di platform Evermos.
Evermos merupakan aplikasi reseller sekaligus platform dropship Indonesia, yang mempertemukan reseller dengan dropshipping supplier untuk menjual produk-produk kebutuhan muslim. Evermos menyediakan ribuan produk yang siap di jual dari supplier tepercaya sekaligus platform dropship indonesia.
Co-founder Evermos Ghufron Mustaqim mengatakan, meski terus bertumbuh, Evermos saat ini masih dalam proses merintis.
"Evermos itu kami rintis pada akhir Oktober 2018. Jadi usianya menjelang 3 tahun. Sebenarnya kita masih merintis, belum bisa dikatakan sukses, karena perjalanannya masih panjang untuk kemudian Evermos mencapai visinya," ujar Ghufron saat dihubungi kumparan, Jumat (1/10).
Cita-citanya dalam membangun Evermos, yakni mampu menjadi penggerak ekonomi secara gotong royong, yang akhirnya bisa mensejahterakan banyak orang. Evermos sendiri muncul dari kondisi tetangga Ghufron yang dinilai minim kesempatan dalam berwirausaha.
ADVERTISEMENT
"Saya sendiri ini dari desa di sebuah pelosok desa di Yogyakarta yang mata pencaharian tetangga saya itu kalo enggak bertani, kerja informal yang pendapatannya tergolong rendah, karena memang terbatas untuk kesempatan berbagai macam hal," ceritanya.
"Kalau lihat tetangga-tetangga itu sebenarnya semangat, terampil, tapi karena masalah kesempatan saja yang terbatas sehingga makanya kurang produktif," tambahnya.
Melalui Evermos, kata dia, siapa saja bisa memulai wirausaha. Bahkan dibimbing dan didampingi sampai berhasil. Yang penting para mitra reseller tekun dan konsisten dalam melakukan penjualan.
"Kalau bergabung di Evermos para reseller enggak perlu modal, enggak perlu menyetok barang, enggak perlu urus berbagai keribetan lain, yang penting punya aplikasi Evermos, lalu bisa berjualan ke orang sekitar dan dapat komisi dari setiap penjualan," jelasnya.
Saat ini, kata dia, jumlah reseller yang bergabung dengan Evermos mencapai 500 ribu orang. Namun reseller aktif saat ini sebanyak 100 ribu reseller.
ADVERTISEMENT
"Memang kebanyakan ibu-ibu terutama ibu-ibu rumah tangga. Tapi tidak sedikit juga bapak-bapak atau mas-mas yang gabung di platform Evermos, bahkan banyak juga yang sukses omzetnya puluhan juta," kata dia.
Adapun rata-rata penghasilan reseller aktif di Evermos bisa menghasilkan di atas Rp 2 juta per bulan.
"Kalau kita bicara masalah angka itu 20 persen reseller terbaik kita pendapat bersih dari Evermos itu di atas 2 juta rupiah per bulan. Jadi di atas rata-rata UMR nasional lah. Padahal hanya modal HP aja gitu," ujarnya.
Sementara dari sisi penjual, kata dia, kebanyakan yang bergabung di Evermos merupakan brand UMKM. Sehingga selain membantu para reseller, juga membantu penjualan para UMKM.
"Brand-brand yang tergabung di Evermos yang mayoritas brand UMKM itu juga semakin berkembang karena punya ratusan ribu atau 1 juta salesman yang aktif dari seluruh Indonesia yang bantu menjual produk mereka," tutupnya.
ADVERTISEMENT