Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.87.1
Bos Sarinah Bantah Pernyataan Andre Rosiade soal Karyawan Dilarang Berhijab
17 April 2023 21:24 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
PT Sarinah (Persero) menanggapi pernyataan anggota Komisi VI DPR, Andre Rosiade yang mengaku dapat aduan karyawan terkait larangan mengenakan hijab saat bekerja.
ADVERTISEMENT
Direktur Utama sekaligus Direktur Ritel Sarinah, Fetty Kwartati, menegaskan karyawan atau manajemen diberikan kebebasan mengenai kepercayaan masing-masing. Dari keseluruhan karyawan Sarinah, jumlah karyawan yang memakai hijab sebesar 20 persen.
“Jadi kami di sarinah diversified, sangat meng-embrace Bhineka Tunggal Ika. Tidak ada policy dari direksi, tidak ada policy dari Dirut,” ujar Fetty dalam media gathering di Sarinah, Senin (17/4).
Fetty memastikan tidak ada peraturan maupun larangan menggunakan hijab bagi untuk karyawan Sarinah di semua level, baik Vice President (VP), Manajer Umum (GM), dan admin.
“Itu kami terus mengklasifikasikan fakta yang ada di lapangan, jadi masih dalam tahap ini. Jadi untuk itu porsi berubah-ubah tergantung kapan mereka pakai kerudung, artinya kurang lebih dari 20 persen. Siapa tahu ada yang meningkat kan,” katanya.
Lebih lanjut, manajemen Sarinah memberi kesempatan bagi karyawan untuk mengenakan atribut sesuai agama masing-masing. Kebijakan tersebut sudah berlangsung sejak lama.
ADVERTISEMENT
Salah satu karyawan bernama Ajunah sudah bekerja di Sarinah selama satu tahun. Ia tidak merasa ada larangan untuk memakai hijab dari pihak manajemen.
“Sudah 1 tahun sejak awal sudah berhijab. Kewajiban kita pakai jilbab, tergantung yang pakai jilbab dipersilakan. Di awal diperbolehkan, tidak ada larangan,” curhat Ajunah.
Sebelumnya, Andre meminta tidak ada diskriminasi di perusahaan BUMN soal larangan hijab. Ia membandingkan dengan Garuda Indonesia yang memperbolehkan pakai hijab.
“Barusan saya dapat laporan yang berjualan SPG di Sarinah, mereka menyampaikan kepada kami di bawah manajemen dirut sarinah yang baru, mereka dilarang pakai jilbab. Jangan ada diskriminasi,” imbuh Andre saat Rapat Dengar Pendapat dengan Wakil Menteri BUMN II Kartika Wirjoatmodjo atau akrab disapa Tiko di Komisi VI, Jakarta, Kamis (13/4).
ADVERTISEMENT
Andre mendesak Tiko untuk memanggil Fetty terkait adanya informasi larangan pemakaian hijab tersebut. Apabila terbukti, Andre meminta Fetty agar dipecat.
“Tolong cek pak, dulu jaman bu Ira (Puspa Dewi) masih jadi dirut boleh, kok pindah siapa nama dirutnya Fetty sekarang dilarang. bapak coba tolong cek dulu, engga boleh diskriminasikan, kalau nanti dilakukan nanti dipecat, tolong cek,” imbuhnya.