BREAKING NEWS: Nilai Tukar Rupiah Anjlok Lagi, di Bank Dijual Rp 16.800

23 Maret 2020 9:26 WIB
Karyawan menunjukkan uang rupiah dan dolar AS. Foto: ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
zoom-in-whitePerbesar
Karyawan menunjukkan uang rupiah dan dolar AS. Foto: ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
ADVERTISEMENT
Nilai tukar rupiah hari ini kembali tertekan terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Rupiah hari ini berada pada level terendahnya sejak awal tahun 2020. Nilai tukar rupiah hari ini bahkan mendekati nilai kurs saat krisis ekonomi tahun 1998.
ADVERTISEMENT
Pada Juni 1998, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS berada pada titik terendahnya di level Rp 16.950.
Mengutip data Financial Times, Senin (23/3), nilai tukar rupiah hari ini pada pukul 9.17 WIB bergerak tertekan di Rp 16.460,00 terhadap dolar AS atau melemah 560,00 poin (3,52 persen). Sedangkan kurs tengah Bank Indonesia (JISDOR) berada di posisi Rp 16.273 pada posisi 20 Maret 2020.
Sementara itu, dalam transaksi konvensional di perbankan tanah air, sudah ada yang menjual dolar AS di posisi Rp 16.800. Berikut daftar nilai tukar rupiah hari ini terhadap dolar:
Bank Mandiri: kurs jual Rp 16.300 (posisi 20/3)
BCA: kurs jual di Rp 16.800
ADVERTISEMENT
BNI: kurs jual di Rp 16.800
BRI: kurs jual di Rp 16.510
Panin: kurs jual di Rp 16.780
****
kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!