Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
BTN Ogah Beri Pinjaman ke Pengembang yang Abaikan Kualitas Air dan Sanitasi
15 Februari 2020 19:34 WIB

ADVERTISEMENT
PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk atau BTN memastikan akan menyalurkan kredit perumahan dengan standar ketat. Termasuk memastikan bahwa pengembang akan membangun perumahan dengan memperhatikan kondisi saluran air dan sanitasi yang baik.
ADVERTISEMENT
“Rumah non subsidi saja sudah ada standarnya apa lagi rumah yang bersubsidi. Standar yang kita terapkan untuk memastikan bahwa pencarian kredit, pemilihan kredit dan sebagainya itu memenuhi standar-standar khususnya bagi mereka yang memperoleh kredit konstruksi dari Bank BTN,” jelas Direktur Utama BTN Pahala Mansury di Indonesia Property Expo (IPEX) 2020, JCC Senayan, Jakarta, Sabtu (15/2).
Sebelumnya, Wakil Presiden Ma’ruf Amin meminta agar para pengembang properti memperhatikan betul fasilitas hingga sistem sanitasi dari rumah yang ditujukan bagi Masyarakat Berpendapatan Rendah (MBR) maupun non MBR.
“Kami meminta kepada para pengembang perumahan, baik untuk MBR maupun non MBR, harus lah memperhatikan ketersediaan air bersih dan sistem sanitasi yang baik dalam pembangunan rumah," ujar Ma'ruf saat membuka IPEX 2020.
ADVERTISEMENT
Imbauan itu disampaikan Ma’ruf mengacu pada angka stunting di Indonesia yang sebesar 27 persen. Menurutnya, ketersediaan air dengan kualitas baik sangat berpengaruh pada upaya pemerintah dalam menekan angka stunting di Indonesia.
"Hal ini karena ketersediaan air bersih dan sistem sanitasi yang baik berpengaruh terhadap risiko stunting yang harus kita tekan bersama angkanya untuk kebaikan generasi yang akan datang," ucapnya.
Bila hal itu gagal dipenuhi, Ma'ruf pun meminta pihak BTN selaku pemberi kredit, untuk tak memberikan kredit pinjaman pada pengembang.