Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Budi Arie Sebut Anggaran Pengadaan Susu di Makan Bergizi Gratis Capai Rp 14 T
11 November 2024 21:14 WIB
·
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
Menteri Koperasi (Menkop), Budi Arie Setiadi, membocorkan anggaran pengadaan susu di Makan Bergizi Gratis (MBG) pemerintahan Presiden Prabowo Subianto mencapai Rp 14 T.
ADVERTISEMENT
Anggaran pengadaan susu itu mencapai 20 persen dari total anggaran Makan Bergizi Gratis Rp 71 triliun.
"Angkanya itu Rp 14 triliun, 20 persen untuk susu. Kini (yang ada dalam) Gabungan Koperasi Susu Indonesia (GKSI) hanya menyediakan agregat Rp 1,5 triliun," jelas Budi Arie di Kementerian Koperasi, Jakarta, pada Senin (11/11).
Lebih lanjut, Budi Arie menjelaskan, pengadaan susu dari GKSI nantinya juga akan diserap pemerintah. Ia pun memastikan, pemerintah akan memperhatikan produksi susu dalam negeri.
Namun demikian, ia juga meminta agar terdapat alternatif produk lainnya. "Ya, jangan peternak di koperasi susu ini hanya menjual susu segar. Tapi kan mesti ada inovasi terlibat ikut proses hilirisasi yang bisa memperoleh nilai tambah," tutup Budi.
ADVERTISEMENT