Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
BUMN Tambah Vending Machine UMKM di Stasiun Gambir dan Gondangdia
22 Januari 2024 14:42 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Staf Khusus III Menteri BUMN, Arya Sinulingga, mengatakan vending machine ini merupakan kolaborasi yang saling menguntungkan antara UMKM dengan BUMN, sekaligus pemberdayaan UMKM dengan memberikan ruang untuk promosi.
Arya menuturkan, BUMN memiliki banyak tempat fasilitas umum yang bisa dimanfaatkan untuk menjajakan produk UMKM selain perkantoran, seperti stasiun, rest area jalan tol, bandara, hingga kapal laut.
"Kita ada rest area jalan tol, pom-pom bensin punya Pertamina juga bisa ada vending machine, di bandara sebentar lagi juga ada diresmikan di Bandara Soekarno Hatta. Bahkan nanti kita harap akan ada di kapal-kapal Pelni pun ada vending machine," jelasnya saat peresmian vending machine di Stasiun Gondangdia, Senin (22/1).
ADVERTISEMENT
Berdasarkan survei MSME Empowerment Report yang dilakukan kepada 1.500 pelaku UMKM di Indonesia pada tahun 2022, UMKM Indonesia masih mengalami kendala pemasaran. Sebanyak 70 persen UMKM kesulitan dalam memasarkan produknya.
Menurut Arya, vending machine merupakan jawaban atas keluhan dari UMKM dalam pemasaran produk. Hal ini merupakan alternatif solusi bagi pelaku UMKM dengan tujuan meningkatkan awareness, mencapai target pasar yang luas, dan memperkuat product showcase dengan lebih efisien.
EVP of Corporate Secretary KAI, R. Agus Dwinanto Budiadji, menjelaskan alasan pemilihan kedua stasiun sebagai tempat vending machine. Kata dia, Stasiun Gondangdia merupakan salah satu stasiun yang strategis.
"Stasiun ini per hari rata-rata 40-44 ribu penumpang, dan melewati 219 perjalanan. Jadi memang stasiun ini cukup strategis dan urban lifestyle sudah mulai terlihat dan stasiun ini cukup baik dari sisi pertumbuhan UMKM-nya," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Sementara alasan pemilihan Stasiun Gambir, kata Agus, yaitu karena stasiun ini merupakan stasiun yang melayani perjalanan kereta api antar kota dengan total perjalanan komersial terbanyak dengan rata-rata 17-20 ribu penumpang setiap harinya.
"Stasiun Gambir adalah stasiun intercity, stasiun paling tinggi keberangkatannya untuk kelas komersial," tutur Agus.
Vending Machine tersebut memiliki kurang lebih 20 produk UMKM. PLN bekerja sama dengan 12 UMKM binaan, sementara Pertamina bekerja sama dengan 10 UMKM binaan di DKI Jakarta dan Jawa Barat.