Duka Erick Thohir Atas Meninggalnya Ciputra

27 November 2019 13:55 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ir Ciputra. Foto: AFP/DESHAKALYAN CHOWDHURY
zoom-in-whitePerbesar
Ir Ciputra. Foto: AFP/DESHAKALYAN CHOWDHURY
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyampaikan belasungkawa atas berpulangnya Ciputra yang meninggal dunia pada Rabu, 27 November 2019 di Singapura.
ADVERTISEMENT
“Saya turut berduka cita atas berpulangnya Bapak Ciputra, tokoh Properti Indonesia yang telah menghasilkan sejumlah karya bagi dunia properti,” ujar Erick dalam keterangan resmi, Rabu (27/11).
“Semoga amal dan ibadah Pak Ci dilipatgandakan Yang Maha Kuasa, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran,” Erick Thohir mendoakan.
Ir Ciputra. Foto: Instagram/@ciputra.group
Ciputra adalah tokoh yang turut membangun fondasi dunia properti di Indonesia termasuk juga memulai pembangunan proyek reklamasi skala jumbo bertajuk Taman Impian Jaya Ancol pada 1966, selain itu Almarhum adalah pemegang Satya Lencana Pembangunan.
Ciputra yang lahir di Parigi, Sulawesi Tengah, 24 Agustus 1931, adalah seorang insinyur dan pengusaha di Indonesia. Ia terkenal sebagai pengusaha properti yang terkemuka.
Kelompok bisnis yang pernah dikelola dan dibesarkannya, kebanyakan di sektor properti. Seperti Jaya Group, Metropolitan Group, dan Ciputra Group. Selain itu ia juga dikenal sebagai seorang filantropis, dan berkiprah di bidang pendidikan dengan mengembangkan sekolah dan Universitas Ciputra.
ADVERTISEMENT