Erick Thohir ke Plumpang Cek Kondisi Kilang dan Penanganan Korban

4 Maret 2023 14:25 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri BUMN Erick Thohir di lokasi kebakaran pipa Pertamina di Plumpang, Jakarta Utara. Dok: Instragram Erick Thohir
zoom-in-whitePerbesar
Menteri BUMN Erick Thohir di lokasi kebakaran pipa Pertamina di Plumpang, Jakarta Utara. Dok: Instragram Erick Thohir
ADVERTISEMENT
Menteri BUMN Erick Thohir meninjau kilang Pertamina di Plumpang, Jakarta Utara. Erick Thohir juga hadir mendampingi Wakil Presiden Ma'ruf Amin untuk meninjau lokasi terjadinya kebakaran yang menewaskan 15 orang.
ADVERTISEMENT
Kedatangan Menteri BUMN buat mengecek kondisi kilang sekaligus mendengarkan langsung laporan kejadian.
"Saya berada di Pertamina Plumpang mendengarkan laporan kejadian sekaligus mengecek kondisi kilang," tulis Erick dalam akun instagramnya, Sabtu (4/3).
Erick Thohir memastikan investigasi yang dilakukan Pertamina berjalan optimal. Dia juga meminta agar penanganan korban dan keluarga diutamakan.
"Penanganan korban dan keluarga yang harus menjadi prioritas," pungkasnya.
Saat ini, Erick telah berada di lokasi insiden kebakaran buat mendampingi Wapres Ma'ruf bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit.
Menurut Kapolri, jumlah korban meninggal sampai saat ini adalah 15 orang. Puluhan keluarga mengungsi karena rumahnya hancur terbakar. Sampai saat ini penyebab kebakaran masih samar.