Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Kasus hilangnya uang nasabah Maybank Indonesia, Winda Earl , masih terus bergulir. Kasus ini sempat membuat heboh karena uang yang hilang mencapai Rp 22,9 miliar.
ADVERTISEMENT
Atas kasus ini, Winda dan Maybank saling melapor ke kepolisian. Belakangan, pihak bank menyanggupi mengganti uang nasabahnya. Dalam unggahan terbarunya di media sosial, Winda juga mengucapkan terima kasih.
Apakah kasus ini sudah selesai? Berikut kumparan rangkum, Rabu (2/12).
Winda Earl Ungkapkan Rasa Terima Kasih
Nasabah Maybank Indonesia, Winda Earl, mengungkap rasa terima kasih atas berbagai dukungan yang diterimanya. Meski dia tak menyebut spesifik untuk apa ucapan terima kasihnya, namun persoalan yang belakang membelitnya adalah kasus hilangnya dana simpanan Rp 22 miliar di Maybank Indonesia.
Rasa terima kasih itu diungkapkan Winda Earl, di akun Instagram pribadinya, Senin (30/11).
"Aku dan keluarga mau mengucapkan banyak terima kasih untuk semua doa dan support kalian ke kami sekeluarga. Aku bersyukur banget punya kalian semua yang enggak pernah berhenti semangatin aku dan keluarga. Semoga kebaikan kalian di balas sama yang di Atas," tulis pemilik nama Winda D. Lunardi itu.
ADVERTISEMENT
Apakah kasusnya dengan Maybank Indonesia sudah selesai? Winda Earl mengungkapkan, keadaannya masih jauh dari kata baik.
Winda Earl Mengaku Kasus ini Menghambat Kariernya
Winda Earl sendiri mengaku akan terus berusaha agar masalah yang dialaminya bisa selesai. Apalagi selama mengurusi persoalan tersebut, dia mengaku telah banyak mengorbankan waktu, kesempatan, serta kariernya.
"Aku bakal terus berusaha semangat dan berdoa agar masalah selesai. Karena sudah terlalu banyak yang dikorbankan demi fokus menyelesaikan masalah yang ada. Karier aku terhambat, banyak project yang terpaksa aku batalkan, sampai streaming dan Youtube pun harus aku hentikan sesaat," tulis Winda Earl lagi.
Maybank Siap Ganti, Tapi Hanya Rp 16,8 Miliar
Sebelumnya PT Bank Maybank Indonesia Tbk telah bersiap untuk mengganti uang simpanan nasabahnya, Winda Earl, meski penyidikan mengenai kasus hilangnya tabungan atlet e-sport itu masih bergulir.
ADVERTISEMENT
Hanya saja, jumlah uang yang disediakan oleh Maybank hanya sebesar Rp 16,8 miliar. Artinya, terdapat selisih sebesar Rp 6,1 miliar dari total uang yang diklaim hilang oleh Winda, yakni Rp 22,9 miliar.
"Melalui mediasi tersebut, kami sudah menyatakan kesiapan untuk mengganti sebesar Rp 16,8 miliar," ujar Juru Bicara Maybank Indonesia, Tommy Hersyaputra, kepada kumparan.
Jumlah tersebut, kata Tommy, mengacu hasil mediasi yang difasilitasi Departemen Perlindungan Konsumen Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Hingga saat ini, proses mediasi dengan melibatkan OJK masih terus berjalan.
***
Saksikan video menarik di bawah ini.