Franchise & License Expo Indonesia Siap Digelar Kembali Tahun Ini

27 Mei 2022 18:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Konferensi Pers Franchise & License Expo Indonesia (FLEI) 2022, Jumat (27/5/2022). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Konferensi Pers Franchise & License Expo Indonesia (FLEI) 2022, Jumat (27/5/2022). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Setelah dua tahun tertunda karena pandemi COVID-19, pameran bisnis terbesar di Indonesia Franchise & License Expo Indonesia siap digelar kembali tahun ini. Anggota komunitas bisnis waralaba, lisensi, kemitraan dan peluang usaha begitu bergairah menyambut FLEI 2022 meski dilakukan dengan protokol kesehatan ketat.
ADVERTISEMENT
Franchise & License Expo Indonesia 2022 berlangsung di Assembly Hall, Jakarta Convention Center pada 3 – 5 Juni 2022. Mengusung tema “Getting Back To Growth” mempersembahkan “One Stop Solution for Business Opportunity Seekers”. Pameran dibuka untuk umum mulai pukul 10.00 – 21.00 WIB dengan tiket masuk Rp 55.000 per orang.
Franchise & License Expo Indonesia 2022 memamerkan lebih dari 200 merek usaha waralaba, lisensi, pendukung usaha retail dan berbagai peluang usaha lainnya. Calon pewaralaba bebas mengunjungi stand yang diminati untuk mencari tahu tentang rencana bisnis yang akan dijalani.
Pembukaan Franchise & License Expo Indonesia 2022 akan berlangsung pada tanggal 3 Juni 2022. Acara diawali dengan paparan pengembangan industri waralaba di Indonesia. Acara dilanjutkan dengan sesi keynote yang diisi oleh Kementerian Perdagangan, membahas soal tren milenial jago bisnis.
ADVERTISEMENT
Konferensi Pers Franchise & License Expo Indonesia (FLEI) 2022, Jumat (27/5/2022). Foto: Dok. Istimewa
Ketua Perhimpunan Waralaba dan Lisensi Indonesia (WALI) Tri Raharjo menyampaikan, Franchise & License Expo Indonesia (FLEI) 2022 punya tekad besar untuk memajukan waralaba lokal agar dikenal dunia.
“Sebagai organisasi yang bersentuhan langsung dengan para pengusaha waralaba di seluruh Indonesia dan regional, kami ingin memajukan dan mempromosikan waralaba lokal ke seantero nusantara dan dunia. FLEI yang sudah menjadi bagian dari serangkaian agenda Franchise Expo di ranah regional, membuka peluang besar untuk menunjukkan seluruh merek waralaba lokal terbaik Indonesia. Harapan kami, para peserta dari luar negeri tertarik untuk membuka waralaba kita di negara asal mereka," kata Tri dalam keterangan tertulisnya, Jumat (27/5).
Levita G. Supit, Ketua Komite Tetap Kadin Indonesia bidang Franchise, Lisensi & Networking Marketing mengaku bangga bisa bertemu dengan para pengusaha lokal dari seluruh penjuru Indonesia di Franchise & License Expo Indonesia 2022.
ADVERTISEMENT
“Kami sangat gembira dapat menyambut seluruh pengusaha lokal dari seluruh Indonesia dalam satu atap, kami berharap acara ini mampu menjembatani para pengusaha untuk membangun kerja sama, bertukar pengetahuan dan melihat peluang bisnis di masa depan," ungkap Levita
UMKM punya peran penting dalam pemulihan ekonomi nasional pascapandemi. Mulai dari UMKM berbasis digital, hingga UMKM berbasis ekonomi kreatif. Secara mikro strategi, perencanaan bisnis, transformasi digital hingga branding punya pengaruh besar bagi perkembangan bisnis.