H+2 Natal, Harga Cabai Tembus Rp 80.000 per Kg, Daging Sapi Rp 130.000

27 Desember 2020 9:08 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pedagang menunnjukan cabai rawit di Pasar Induk Kramat Jati. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pedagang menunnjukan cabai rawit di Pasar Induk Kramat Jati. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Memasuki hari kedua momentum Natal dan menjelang akhir tahun 2020, harga komoditas pangan mengalami kenaikan. Beberapa komoditas bahkan mengalami kenaikan signifikan dalam seminggu terakhir.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan situs infopanganjakarta.id, harga cabai rawit merah menyentuh Rp 80.000 per kilogram (kg). Harga tertinggi untuk wilayah DKI Jakarta ini terjadi di Pasar Mayestik.
Beberapa pasar tercatat mengalami kenaikan signifikan dalam satu hari, yakni antara Rp 5.000 sampai Rp 20.000. Seperti semua blok di Pasar Tanah Abang yang mencatatkan kenaikan Rp 10.000 menjadi Rp 70.000 per kg.
Adapun rata-rata harga cabai rawit merah di Jakarta per hari ini, yakni Rp 62.723 atau naik Rp 273 per kg.
Komoditas lainnya yang terpantau naik di ibu kota, yakni daging ayam. Harga tertinggi terjadi di Pasar Anyer Bahari, yakni Rp 55.000 per Kg. Rata-rata secara keseluruhan yakni Rp 38.091 per Kg.
Daging sapi juga mengalami kenaikan hingga tertinggi Rp 130.000 di Pasar Kalibaru. Adapun rata-rata pasar di Jakarta saat ini, mematok harga Rp 119.239.
Pekerja memotong daging sapi kurban di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) PD Dharma Jaya, Cakung, Jakarta. Foto: Aprillio Akbar/Antara Foto

Harga Pangan Nasional

Kondisi yang hampir sama juga terjadi secara nasional. Berdasarkan situs Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional, Beberapa komoditas yang tercatat naik harganya yakni daging sapi, telur ayam, hingga cabai merah.
ADVERTISEMENT
Harga rata-rata daging sapi secara nasional hari ini, yakni Rp 122.450 per Kg. Kendati begitu, terdapat sejumlah daerah yang mengalami lonjakan harga jauh lebih tinggi dari rata-rata nasional.
Seperti beberapa kota di Banda Aceh yang telah menyentuh harga tertinggi Rp 148.750 per kg. Sedangkan untuk komoditas cabai, cabai merah besar saat ini Rp 59.600 per kg, dan cabai merah keriting Rp 56.400 per kg.