news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Harga Pertamax Naik Lagi, ESDM Antisipasi Pergeseran Konsumsi ke Pertalite

1 Maret 2023 13:35 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas mengisi bahan bakar pertamax di SPBU Pertamina. Foto: Dok. Pertamina
zoom-in-whitePerbesar
Petugas mengisi bahan bakar pertamax di SPBU Pertamina. Foto: Dok. Pertamina
ADVERTISEMENT
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengantisipasi kenaikan harga Jenis BBM Umum (JBU) Pertamax akan memicu pergeseran konsumsi (shifting) ke BBM subsidi Pertalite.
ADVERTISEMENT
Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Dirjen Migas), Tutuka Ariadji, menuturkan pada prinsipnya Pertamax merupakan JBU yang tidak disubsidi, sehingga penyesuaian harga diserahkan sepenuhnya ke PT Pertamina (Persero).
"Pertamina kan punya perhitungan keekonomian juga, dan Pertamina mempunyai hak untuk melakukan itu. Kita kasih batas atas saja sekian supaya bisa dikontrol," ujar Tutuka saat ditemui di kantor Kementerian ESDM, Rabu (1/3).
Tutuka melanjutkan, pihaknya mengantisipasi adanya pergeseran konsumsi masyarakat kepada Pertalite, apalagi saat ini pembatasan pembeli BBM subsidi ini belum diterapkan karena masih menunggu revisi Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 191 Tahun 2014.
Menurut dia, harga Pertalite dengan kadar oktan (RON) 90 ini memang terbilang cukup rendah jika dibandingkan BBM setara di negara lain, karena masih menjadi objek subsidi energi pemerintah.
ADVERTISEMENT
"Memang ya masyarakat tetap harus memahami bahwa Pertalite itu untuk yang disubsidi, ini tidak bisa semua menggunakan Pertalite," pungkas Tutuka.
Sebelumnya, Pertamina resmi menaikkan harga BBM nonsubsidi Pertamax. Penyesuaian harga tersebut mulai berlaku hari ini, Rabu (1/3).
Pertamina menaikkan harga Pertamax di wilayah DKI Jakarta menjadi Rp 13.300 per liter dari harga sebelumnya Rp 12.800 per liter atau naik Rp 500 per liter. Untuk Pertamax Turbo di DKI naik Rp 250 per liter dari sebelumnya Rp 14.850 per liter menjadi Rp 15.100 per liter.
Sedangkan harga Dexlite di DKI Jakarta turun dari sebelumnya Rp 16.150 per liter menjadi Rp 14.950 per liter. Pertamina Dex di Ibu Kota juga turun dari sebelumnya Rp 16.850 per liter menjadi Rp 14.950 per liter.
ADVERTISEMENT