Harga Pertamax Turun, Bagaimana dengan BBM Subsidi?

3 Januari 2023 20:45 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dirjen Anggaran Kemenkeu Isa Rachmatarwata Foto: Diah Harni/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Dirjen Anggaran Kemenkeu Isa Rachmatarwata Foto: Diah Harni/kumparan
ADVERTISEMENT
Harga BBM nonsubsidi Pertamax resmi diturunkan menjadi Rp 12.800 per liter dari sebelumnya Rp 13.900. Keputusan ini diambil menyusul turunnya harga minyak mentah ke level USD 79 per barel.
ADVERTISEMENT
Lalu bagaimana dengan BBM subsidi?
Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan Isa Rachmatawarta menyebut pemerintah tidak akan terburu-buru menurunkan harga BBM subsidi menyusul turunnya harga minyak dunia. Pasalnya, harga minyak mentah dunia selalu berubah-ubah mengikuti sentimen atau kondisi dunia.
"Kita harus mewaspadai kemungkinan gejolak harga minyak dunia. Ini perlu diantisipasi dan dicermati dan tidak buru-buru," ujar Isa dalam Konferensi Pers APBN KiTa, Selasa (3/1).
Menurutnya, menurunkan harga BBM yang diatur pemerintah berhubungan dengan anggaran subsidi dan kompensasi. Untuk itu, perhitungannya pun harus dilakukan selama 1 tahun anggaran.
Isa menjelaskan penurunan harga BBM Subsidi tidak hanya melihat harga minyak mentah dunia yang sedang turun. Namun, ada aspek lain, seperti kondisi nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS).
ADVERTISEMENT
"Ada kurs juga yang memengaruhi harga BBM dan konsumsi," kata dia.
Kepolisian menangkap mobil-mobil yang diduga pakai plat palsu dan tangki yang sudah dimodifikasi untuk bisa beli BBM subsidi di SPBU RE Martadinata, Lemabang, Palembang, Senin (7/11/2022). Foto: Pertamina Patra Niaga
Selain itu, meskipun pemerintah menaikkan menaikkan harga BBM pada September 2022 lalu, volume subsidi dan kompensasi justru mengalami peningkatan.
"Jadi ini perlu kita antisipasi mengenai harga kurs atau volume BBM kita," ungkapnya.
Ia menilai dua hal tersebut akan memengaruhi besaran subsidi dan kompensasi pemerintah terhadap BBM. "Ini akan berpengaruh besar pada subsidi dan kompensasi dan akan memengaruhi BBM subsidi ini perlu penyesuaian atau tidak," pungkas Isa.