IHSG Diprediksi Menguat, Ekonomi RI hingga Dividen Jadi Sentimen Positif

8 November 2022 6:44 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Refleksi layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (25/9). Foto: Puspa Perwitasari/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Refleksi layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (25/9). Foto: Puspa Perwitasari/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi menguat pada perdagangan hari Selasa (8/11). Pada perdagangan hari Senin (7/11), IHSG ditutup menguat 56,869 poin (0,81 persen) ke level 7.102,396.
ADVERTISEMENT
Analis Bina Artha Sekuritas Ivan Rosanova memperkirakan IHSG berada di level support antara 6.982, 6.937 dan 6.892. Sedangkan level resisten di kisaran 7.100, 7.137 dan 7.200.
"IHSG ditutup di atas 7.100 dan garis SMA-60, sehingga hal ini mengindikasikan potensi berlanjutnya tren naik menuju zona resisten 7.200-7.242 apabila IHSG menembus di atas 7.137," kata Ivan dalam risetnya, Selasa (8/11).
Sementara itu, Research Analyst Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christopher mengatakan secara teknikal candlestick membentuk long white body didukung goldencross pada MA50 mengindikasikan potensi penguatan. Pergerakan masih akan didorong optimisme data ekonomi yang cukup kuat serta rencana pembagian dividen oleh beberapa emiten.
Adapun beberapa rekomendasi saham oleh Dennies, yaitu saham TKIM dan LSIP.
ADVERTISEMENT
***
Disclaimer: Keputusan investasi sepenuhnya didasarkan pada pertimbangan dan keputusan pembaca. Berita ini bukan merupakan ajakan untuk membeli, menahan, atau menjual suatu produk investasi tertentu.