news-card-video
26 Ramadhan 1446 HRabu, 26 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

IHSG Ditutup Menguat 1,11 Persen ke 6.381

20 Maret 2025 16:08 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas kebersihan melintas di depan layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta. Foto: Puspa Perwitasari/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Petugas kebersihan melintas di depan layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta. Foto: Puspa Perwitasari/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir di zona hijau pada penutupan perdagangan saham Kamis (20/3). IHSG ditutup naik 70,014 poin (1,11 persen) ke 6.381,674. Indeks LQ45 turun 1,471 poin (0,21 persen) ke 710,200.
ADVERTISEMENT
Sebanyak 299 saham naik, 272 saham turun, dan 233 saham stagnan. Frekuensi saham ditransaksikan sebanyak 1.099.379 kali dengan total volume perdagangan sebanyak 16,610 miliar saham senilai Rp 11,180 triliun.
Saham-saham top gainers sore ini di antaranya Sanurhasta Mitra (MINA) naik 42 poin atau 35 persen ke 162; Dana Brata Luhur (TEBE) naik 145 poin atau 20 persen ke 870; Chandra Asri Pasifik (TPIA) naik 925 poin atau 15,10 persen ke 7.050; Remala Abadi (DATA) naik 135 poin atau 12,68 persen ke 1.200; MNC Digital Entertainment (MSIN) naik 95 poin atau 11,38 persen ke 930.
Mengutip data Bloomberg, nilai tukar rupiah sore ini menguat 46,00 poin (0,28 persen) di Rp 16.485 terhadap dolar AS.
ADVERTISEMENT

Berikut kondisi bursa saham Asia sore ini:

Indeks Nikkei 225 di Jepang belum buka
Indeks Hang Seng di Hong Kong turun 551,191 poin (2,23 persen) ke 24.219,949
Indeks SSE Composite di China turun 17,479 poin (0,51 persen) ke 3.408,949
Indeks Straits Times di Singapura naik 24,989 poin (0,64 persen) ke 3.933,300