news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Ingin Jadikan Saham Sebagai Mahar Pernikahan? Ini Prosedurnya

5 Oktober 2021 17:12 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang pria di Bali hadiahi mahar pernikahan 25.000 lembar saham Bank BRI. Foto: Instagram/@idx_bali
zoom-in-whitePerbesar
Seorang pria di Bali hadiahi mahar pernikahan 25.000 lembar saham Bank BRI. Foto: Instagram/@idx_bali
ADVERTISEMENT
Mahar pernikahan kini tidak hanya berupa uang tunai atau logam mulia saja, lho. Bagi kalian pasangan yang sedang mempersiapkan hari bahagia, kalian bisa memilih saham sebagai mahar pernikahan. Selain unik, mahar berupa saham juga bisa sekaligus dijadikan investasi yang tentunya akan memberikan keuntungan di masa depan.
ADVERTISEMENT
Lalu bagaimana prosedur agar saham bisa menjadi mahar pernikahan?
Bursa Efek Indonesia (BEI) melalui akun Twitter resminya @IDX_BEI membeberkan ada dua pilihan cara mudah yang dapat dilakukan calon pengantin untuk menjadikan saham sebagai mahar.
“Pernah kita bilang saham bisa jadi warisan, tapi ada yang tahu enggak, kalau saham bisa jadi mahar pernikahan? Seperti saham bisa jadi warisan, saham bisa juga diberikan ke pasangan dan bisa menjadi investasi untuk keluarga ke depannya,” tulis @IDX_BEI seperti dikutip pada Selasa (5/10).
Caranya yaitu pertama, buka rekening di perusahaan sekuritas untuk calon istri, kemudian isikan saldo atau dana investasi dan belikan sahamnya. Lalu print trading confirmation dari sekuritas tersebut dan selesai sudah, sekarang saham sudah bisa dijadikan sebagai mahar.
ADVERTISEMENT
Pernikahan di Sulsel dengan mahar Rp 3 Miliar. Foto: Dok. Istimewa
Cara kedua, pembelian saham bisa dilakukan terlebih dahulu oleh calon suami. Lalu pindahkan saham tersebut ke akun investasi calon istri. Kemudian melalui sekuritasnya, print warkat saham tersebut di Biro Administrasi Efek.
“Jadi yang lagi bingung mau mahar apa buat pasangan nanti pas nikah, kalau ada yang udah nabung saham, kenapa enggak saham aja dijadikan mahar pernikahan?” tulis @IDX_BEI.
Nah berdasarkan informasi dari BEI, selain saham, produk pasar modal lain juga bisa jadi mahar, lho. Contohnya yaitu reksa dana.
Sebelumnya sempat diberitakan seorang pria di Bali bernama Alit Prajatnama, menghadiahi calon istrinya berupa 25.000 lembar atau 250 lot saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) atau Bank BRI. Saham ini merupakan mahar pernikahan Alit kepada sang calon istri, Kadek Nopi Margareni.
ADVERTISEMENT
Seperti diketahui saham BBRI merupakan saham bluechip yang banyak dikoleksi oleh investor. Berdasarkan data perdagangan hari ini Selasa (5/10), saham BBRI berada di level Rp 3.930 per lembar. Dalam satu pekan terakhir saham BBRI naik 5,65 persen. Sedangkan selama lima tahun terakhir, saham BBRI tercatat meningkat 75,96 persen.