Ini Cara Nabung Emas Tanpa Antre Lewat BRImo

18 April 2025 9:36 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nabung emas mudah & praktis lewat BRImo. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Nabung emas mudah & praktis lewat BRImo. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Pemandangan antrean panjang di toko emas sudah menjadi hal lumrah, terutama saat minat masyarakat terhadap emas sedang meningkat. Banyak orang rela berdesak-desakan dan mengantre demi mendapatkan emas untuk investasi.
ADVERTISEMENT
Namun, di era serba digital seperti sekarang, sebenarnya ada cara yang jauh lebih praktis dan efisien yaitu menabung emas lewat BRImo.
Tanpa perlu antre, tanpa ribet, dan cukup dari rumah atau di mana pun kamu berada, kamu sudah bisa berinvestasi emas dengan cara yang lebih mudah. Menarik, kan?

Kenapa Menabung Emas Jadi Pilihan Banyak Orang?

Investasi emas dikenal sebagai salah satu instrumen yang relatif tepercaya dan tahan terhadap inflasi. Nilai emas cenderung stabil dan meningkat dari waktu ke waktu. Bahkan, dalam 5 tahun terakhir, harga emas di Indonesia tercatat naik lebih dari 100%.
Harga emas Antam misalnya, melonjak dari sekitar Rp918 ribu per gram pada April 2020 menjadi Rp1,889 juta per gram pada April 2025. Artinya, jika kamu membeli emas senilai Rp10 juta lima tahun lalu, nilainya kini bisa lebih dari Rp20 juta.
ADVERTISEMENT
Data dari Bareksa juga mencatat potensi keuntungan investasi emas fisik digital dalam 5 tahun terakhir mencapai 76% hingga 96%, tergantung jenis emas dan penyediaanya.
Oleh karena itu, banyak orang memilih emas sebagai cara untuk menyimpan kekayaan jangka panjang. Namun, membeli emas fisik sering kali dianggap merepotkan. Selain harus datang langsung ke toko, kamu juga harus memikirkan tempat penyimpanan yang tepercaya.
BRImo hadir sebagai solusi yang menjawab semua permasalahan tersebut.

Nabung Emas Lewat BRImo: Mudah dan Terjangkau

Dengan BRImo, menabung emas kini bisa dilakukan hanya mulai dari 0,01 gram saja. Ini artinya, kamu bisa mulai investasi dengan modal yang sangat kecil. Tak hanya itu, transaksi pembelian dan penjualan emas di BRImo dilakukan secara real time dan terhubung langsung dengan Pegadaian, sehingga harga jual dan beli selalu sesuai dengan pasar.
ADVERTISEMENT
Beberapa keunggulan lainnya:

Cara Buka Rekening Tabungan Emas di BRImo

Kamu hanya perlu waktu beberapa menit untuk memulai tabungan emas. Berikut langkah-langkah lengkapnya:
ADVERTISEMENT

Cara Beli Emas Lewat BRImo

Setelah berhasil membuka rekening, kamu bisa langsung mulai membeli emas dengan langkah-langkah berikut:
Prosesnya sangat cepat dan praktis.

Investasi Emas Jadi Lebih Ringan dan Konsisten

Salah satu hal yang sering membuat orang gagal berinvestasi adalah rasa malas atau lupa. Dengan fitur autodebet di BRImo, kamu bisa memastikan bahwa tabungan emas kamu terus bertambah setiap bulan. Cukup sekali atur, dan sisanya berjalan otomatis.
Bayangkan, dengan hanya menyisihkan sebagian kecil dari pendapatanmu tiap bulan, kamu bisa memiliki aset emas yang nilainya terus bertumbuh. Sangat cocok untuk kamu yang ingin investasi jangka panjang untuk kebutuhan masa depan seperti pendidikan anak, membeli rumah, atau dana pensiun.
ADVERTISEMENT
Nggak cuma nabung emas, BRImo juga serba bisa! Kamu bisa melakukan berbagai transaksi lainnya sesuai kebutuhan mulai dari transfer, bayar tagihan, isi pulsa, sampai belanja online! Semua lewat satu aplikasi dengan fitur yang lengkap dan mudah digunakan.

Tak Perlu Ragu, Yuk, Mulai Sekarang!

Nabung emas mudah & praktis lewat BRImo. Foto: Dok. BRI
Tak perlu lagi datang ke toko emas dan ikut antre panjang. Cukup buka BRImo dari ponselmu, dan kamu bisa langsung mulai investasi emas kapan pun kamu mau.
Ingat, semakin cepat kamu memulai, semakin besar peluang emasmu bertumbuh. BRImo telah bekerja sama dengan Pegadaian dan diawasi oleh OJK, jadi kenyamanan dan kepercayaannya tak perlu diragukan lagi.
Yuk, mulai langkah investasimu hari ini juga dengan BRImo. Nabung emas jadi lebih mudah, nyaman, dan menguntungkan!
ADVERTISEMENT
Daftar BRImo sekarang di App Store, Play Store, atau Huawei AppGallery, dan nikmati kemudahan investasi emas langsung dari genggamanmu.
Artikel ini dibuat oleh kumparan Studio