Jahja Setiaatmadja Hibahkan Rp 74 Miliar Saham BCA ke 2 Anaknya

21 Agustus 2023 17:01 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Direktur Utama Bank BCA, Jahja Setiaatmadja di Kempinski, Senin (3/4).  Foto: Ave Airiza Gunanto/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Direktur Utama Bank BCA, Jahja Setiaatmadja di Kempinski, Senin (3/4). Foto: Ave Airiza Gunanto/kumparan
ADVERTISEMENT
Direktur Utama PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) atau BCA , Jahja Setiaatmadja, menghibahkan saham BCA miliknya kepada dua putrinya, Elizabeth Ariestia MS dan Enrica Ariestia PS.
ADVERTISEMENT
Hal itu diketahui berdasarkan, keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dikutip, Senin (21/8). Transaksi saham itu terjadi pada 18 Agustus 2023.
Di mana, masing-masing anaknya itu mendapatkan hibah saham sebanyak 4.000.000 lembar. “Tujuan transaksi hibah ke anak, Elizabeth Ariestia MS dan Enrica Ariestia PS, dengan status kepemilikan langsung,” tulis Head of Environment Sustainability Governance BCA, Linda Chandrawati.
Adapun transaksi hibah saham itu berada di harga Rp 9.250 per sahamnya. Sehingga total nilai saham yang dihibahkan Jahja anaknya sebesar Rp 74 miliar atau masing-masing kepemilikan Rp 37 miliar.
Sebelumnya, Jahja sendiri memiliki jumlah saham dan persentase kepemilikan BCA sebanyak 40.818.853 lembar. Dengan adanya transaksi itu, maka sisa kepemilikan Jahja di saham BCA menjadi 32.818.653 lembar.
ADVERTISEMENT
Saham BCA pada perdagangan, Senin (21/8), ditutup melemah 75 poin (0,81 persen) ke 9.175.