Jokowi Prediksi Kurs Rupiah Rp 16.100 per Dolar AS Pada Tahun 2025

16 Agustus 2024 14:36 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang Teller menghitung uang Rupiah dan Dolar Amerika Serikat di Bank Mandiri, Jakarta, Senin (7/1/2018). Rupiah ditutup menguat 1,26 persen menjadi Rp14.085 per satu Dolar AS. Foto: ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
zoom-in-whitePerbesar
Seorang Teller menghitung uang Rupiah dan Dolar Amerika Serikat di Bank Mandiri, Jakarta, Senin (7/1/2018). Rupiah ditutup menguat 1,26 persen menjadi Rp14.085 per satu Dolar AS. Foto: ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
ADVERTISEMENT
Presiden Jokowi memperkirakan nilai tukar rupiah diperkirakan akan berada di sekitar Rp 16.100 per dolar Amerika Serikat (AS). Hal ini disampaikan dalam pidato keuangan tahun 2025.
ADVERTISEMENT
"Nilai tukar rupiah diperkirakan akan berada di sekitar Rp16.100 per dolar AS," kata Jokowi.
Nilai tukar rupiah berada di level Rp 15.753 per dolar AS pada Jumat (16/8) pagi. Angka ini turun 54 poin atau minus 0,34 persen dibandingkan penutupan di hari sebelumnya. Nilai tukar rupiah sempat menyentuh Rp 15.695 per dolar AS pada Rabu (14/8).
Dalam kesempatan tersebut, Jokowi juga memperkirakan suku bunga Surat Berharga Negara (SBN) untuk tenor 10 tahun berada di level 7,1 persen pada tahun 2025. Proyeksi suku bunga ini melonjak dari asumsi dalam APBN APBN 2024 yang sebesar 6,7 persen.
"Suku bunga SBN 10 tahun berada di 7,1 persen," kata Jokowi.