Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Jokowi Singgung BUMN: Enak Sekali Tiap 'Sakit' Disuntik PMN, Tutup Saja!
16 Oktober 2021 11:15 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
ADVERTISEMENT
Presiden Jokowi menyinggung BUMN 'sakit' yang kerap disuntik dana oleh pemerintah melalui Penyertaan Modal Negara (PMN). Banyaknya suntikan itu membuat BUMN keenakan.
ADVERTISEMENT
Menurut dia, kebiasaan disuntik modal ketika sakit membuat BUMN tidak profesional. BUMN yang seperti itu, akhirnya tidak berani berkompetisi dan mengambil risiko atas masalah keuangan yang dihadapi perusahaan.
"Kalau yang lalu-lalu, BUMN terlalu keseringan kita proteksi. Tiap sakit, tambahin PMN. Sakit, kita suntik PMN. Maaf, terlalu enak sekali," kata dia di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, dikutip kumparan, Sabtu (16/10).
Dia meminta Menteri BUMN Erick Thohir untuk tidak memberikan PMN lagi tiap ada perusahaan pelat merah yang sakit. Proteksi ini, menurutnya, harus segera dihilangkan.
Menurut dia, para Dirut BUMN orang-orang pintar, dipilih berdasarkan seleksi ketat agar bisa membenahi manajemen perusahaan. Jadi, seharusnya lebih jago dari dirinya dalam mengelola keuangan dan bisnis BUMN, termasuk beradaptasi dengan teknologi di era industri 4.0.
ADVERTISEMENT
"Dunia sudah kayak gini, revolusi industri 4.0, disrupsi teknologi, dan pandemi. Kalau saudara-saudara tidak merespons dari ketidakpastian ini, seperti yang disampaikan Pak Menteri, jika kondisinya seperti ini, kalau saya tutup saja! Tidak ada selametin (diselamatkan) kalau sudah begitu," ujar Jokowi.