Kabar Baik! QRIS Bisa Digunakan di Thailand Mulai Hari Ini

29 Agustus 2022 9:56 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pembeli membayar dengan metode scan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) di warung KE Angkringan, Ampera, Jakarta, Jumat (30/7/2021). Foto: Akbar Nugroho Gumay/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Pembeli membayar dengan metode scan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) di warung KE Angkringan, Ampera, Jakarta, Jumat (30/7/2021). Foto: Akbar Nugroho Gumay/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Kabar baik bagi masyarakat Indonesia yang tengah berkunjung ke Thailand. Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo mengumumkan hari ini QR Code Indonesian Standard (QRIS) bisa diimplementasikan di Negeri Gajah Putih tersebut.
ADVERTISEMENT
"Hari ini mulai dengan full implementasi dengan Thailand. QR Indonesia dengan QR Thailand sudah kami uji cobakan dan mulai hari ini implementasi penuh. Sehingga untuk transaksi pariwisata, perdagangan UMKM, sudah bisa menyambungkan QR," ujar Perry saat launching QRIS Antarnegara, Senin (29/8).
Perry melanjutkan, QRIS Antarnegara tersebut merupakan kelanjutan dari komitmen yang telah dilakukan lima bank sentral di Asia pada 29 Mei 2022, yaitu Indonesia, Thailand, Malaysia, Singapura, dan Filipina. Saat ini, BI bersama bank sentral tersebut juga terus melakukan uji coba agar QRIS bisa digunakan di tiga negara lainnya, menyusul Thailand.
Menurut Perry, langkah tersebut dilakukan untuk memperkuat sistem pembayaran Indonesia sekaligus mendukung sektor pariwisata dan UMKM. Sehingga pada akhirnya ekonomi bisa pulih.
ADVERTISEMENT
"Malaysia sudah kami uji coba sejak Januari, Singapura pada saat ini sedang kami finalisasi untuk tanda tangan. Dalam waktu dekat, lima negara kita bisa melakukan digitalisasi sistem pembayaran, cross-border, QR, fast payment dengan pembayaran mata luang lokal, yang sekaligus mendukung pariwisata, mendukung UMKM, dan juga mendukung Ekonomi keuangan digital secara nasional," jelasnya.
Saat ini sudah 85 penyelenggara QRIS di Indonesia dan sebanyak 20,3 juta merchant tergabung dalam sistem pembayaran QRIS, yang 90 persennya merupakan UMKM. Selain itu, sebanyak 22,2 juta masyarakat juga sudah menggunakan QRIS.
"Capaian-capaian membanggakan sudah kami capai untuk mendigitalkan sistem pembayaran, dalam rangka akselerasi dan integrasi ekonomi dan keuangan digital nasional," kata Perry.
"Terima kasih kepada para perbankan sistem pembayaran yang mendukung upaya-upaya ini," tambahnya.
ADVERTISEMENT