Kartu Kredit Pemerintah Meluncur Mei 2023, Tak Pakai Visa & Mastercard

16 Maret 2023 20:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kartu kredit pemerintah. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kartu kredit pemerintah. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Bank Indonesia (BI) akan meluncurkan Kartu Kredit Pemerintah Domestik (KKPD) dalam bentuk fisik. Nantinya, KKPD tersebut tidak menggunakan jenis Mastercard atau Visa, melainkan menggunakan jenis GPN (Gerbang Pembayaran Nasional).
ADVERTISEMENT
"Peluncuran KKPD sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo. KKPD memang kita tidak akan pakai Mastercard dan Visa, kita pakai GPN," kata Deputi Gubernur BI Doni Primanto Joewono dalam konferensi pers di Kantor Pusat BI, Kamis (16/3).
Sebelumnya, BI sudah mengeluarkan KKPD dalam bentuk digital yakni menggunakan layanan QRIS. Kemudian pada Mei 2023 BI akan meluncurkan KKPD dalam bentuk fisik. Adapun saat ini progres persiapan KKPD sudah 92 persen.
"Sebelumnya bentuk QRIS. Nanti di bulan Mei ini kita launching bentuk kartu," terang dia.

Jokowi Minta Gunakan Kartu Kredit Pemerintah untuk Belanja Barang

Presiden Jokowi menyoroti soal penggunaan kartu kredit pemerintah yang belum maksimal. Padahal, kartu kredit tersebut bisa mempermudah pemerintah daerah dalam melakukan belanja barang dan jasa.
"Zamannya sudah zaman digital seperti ini. Mestinya ini semuanya bisa menggunakan. kalo kita bisa menggunakan itu betul-betul kita bisa mandiri," kata Jokowi saat membuka Business Matching: Belanja Produk dalam Negeri di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (15/3).
ADVERTISEMENT
Jokowi mengingatkan soal sanksi dari Amerika Serikat ke Rusia, dia mana Visa dan Mastercard menjadi masalah, yang menyebabkan transaksi di sana menjadi terkendala.
"Kalau kita memakai platform kita sendiri dan itu menyebar, semuanya menggunakan dimulai dari kementerian, lembaga, provinsi kabupaten/kota, kita akan lebih tenang," ujarnya.