Kemenhub: Super Air Jet Siap Beroperasi di Bandara Dhoho Kediri

20 Desember 2023 17:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pesawat Super Air Jet disambut tradisi " water salute" setibanya di Bandara Sultan Babullah, Ternate, Maluku Utara, Rabu (31/5/2023). Foto: Andri Saputra/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Pesawat Super Air Jet disambut tradisi " water salute" setibanya di Bandara Sultan Babullah, Ternate, Maluku Utara, Rabu (31/5/2023). Foto: Andri Saputra/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengungkapkan, Super Air Jet menjadi maskapai pertama yang akan mendarat di Bandara Dhoho Kediri, Jawa Timur.
ADVERTISEMENT
"Setahu kami, data yang masuk terakhir adalah Super Air Jet yang akan mengawali operasi di sana dan ditargetkan tidak terlalu lama," kata Novie Riyanto acara Jumpa Pers Akhir Tahun Kementerian Perhubungan di Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta pada Rabu (20/12).
Adapun bandara yang dibangun oleh PT Surya Dhoho Investama itu merupakan Proyek Strategis Nasional (PSN). Di mana pembangunannya sudah rampung 100 persen dan tinggal menunggu proses koordinasi antar operator dari Angkasa Pura I dan maskapai untuk pengoperasiannya.
“Ini insya Allah bisa dioperasikan sesegera mungkin dan konstruksi sudah 100 persen. Kalibrasi sudah dijelaskan, tinggal menunggu koordinasi antara pihak operator, dalam hal ini Angkasa Pura I nanti bersama-sama dengan Airline,” jelas Novie.
ADVERTISEMENT
Dalam catatan kumparan, bandara ini terletak di Kecamatan Grogol, Kabupaten Kediri, ini juga bandara pertama yang dibangun oleh pihak swasta.
Bandara Dhoho nantinya akan memiliki panjang runway atau landas pacu berukuran 3.300 x 60 meter, apron commercial berukuran 548 x 141 meter, apron VIP berukuran 221 x 97 meter, empat taxiway, dan lahan parkir seluas 37.108 meter persegi. Pada sisi darat, bandara ini akan memiliki terminal penumpang seluas 18.000 meter persegi berkapasitas 1,5 juta penumpang per tahun.