Kereta Cepat China Buka Lowongan Kerja Masinis Hingga Train Controller

6 Februari 2020 16:12 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kereta yang akan dipakai sebagai Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Foto: Dok. PT KCIC
zoom-in-whitePerbesar
Kereta yang akan dipakai sebagai Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Foto: Dok. PT KCIC
ADVERTISEMENT
PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) membuka banyak lowongan kerja. Dengan target pengoperasian kereta cepat pada 2021, operator kereta cepat Jakarta-Bandung ini membuka berbagai posisi di level manager. Dengan kata lain, posisi ini hanya diperuntukan bagi kandidat berpengalaman.  
ADVERTISEMENT
Selain posisi manager, PT KCIC juga membuka lowongan untuk masinis dan Train Controller (OCC). Sama seperti lowongan yang lain, 2 posisi ini hanya diperuntukan untuk yang sudah berpengalaman. 
Sejumlah petugas mengamati replika Kereta Cepat di Casting Yard 1 KM 26 Tol Jakarta-Cikampek, Cikarang Utama, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin (30/9/2019). Foto: ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah
Di posisi masinis, minimal sudah mempunyai pengalaman selama 2 tahun menjadi masinis kereta api konvensional. Sedangkan di posisi OCC minimal mempunyai pengalaman selama 5 tahun dan beberapa kualifikasi lainnya.

Untuk lebih lengkapnya, berikut lowongan kerja yang ditawarkan oleh Kereta Cepat: 

Masinis
Train Passenger Service Manager, 
Operation Train Crew Manager, 
Telecommunication Manager, 
Ticketing System Specialist, 
Train Controller/ Operation Control Center (OCC), 
Operation Control Center (OCC) Manager
Translator Bahasa Mandarin.  

Untuk persyaratan di posisi masinis dan Train Controller, di bawah ini adalah persyaratan lengkap 2 posisi tersebut:

Masinis
ADVERTISEMENT
- Pendidikan SMA, diutamakan D3
- Usia maksimal 40 tahun
- Tinggi badan minimal 165 cm
- Pengalaman minimal 2 tahun di kereta konvensional
- Tidak buta warna
- Mampu berbahasa Inggris
- Tidak bertato dan bertindik.
- Tidak pernah terlibat di kasus narkoba, dibuktikan dengan dokumen kesehatan pendukung
Train Controller/OCC
- Minimal Pendidikan SMA
- Usia maksimal 40 tahun
- Mengetahui prinsip dasar operasi dan perjalanan kereta api
- Mempunyai pengalaman sebagai pengendali perjalanan kereta api secara terpusat selama 5 tahun
- Kandidat memiliki sertifikat pengatur/pengendali perjalanan kereta api secara terpusat
- Terbiasa menggunakan Ms Office, Corel Draw, atau Autocad
- Tidak buta warna dan sehat secara jasmani
- Mampu berbahasa Inggris
ADVERTISEMENT
Untuk informasi lebih lanjut tentang posisi manager yang ditawarkan, diharapkan untuk mengecek website KCIC di http://kcic.co.id atau mengecek akun media sosial mereka di @keretacepat_id.
Bagi yang berminat, maka pelamar dapat mengirimkan lamaran melalui surat elektronik ke recruitment@kcic.co.id.

Dengan melampirkan dokumen-dokumen berikut:

- CV
- Ijazah
- Transkrip nilai
- Fotokopi KTP
- SKCK
- Surat Keterangan Sehat dari Rumah Sakit
- Dokumen pendukung lainnya  
Untuk informasi lebih lanjut terkait rekruitmen dapat menghubungi via Whatsapp 081211559991. Namun, sebelum itu pelamar dapat mencermati kualifikasi yang dibutuhkan melalu akun sosial media dan website resmi PT KCIC.