Membandingkan Harga Paket Internet ICONNET Punya PLN dengan Kompetitornya

3 Juni 2021 8:14 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi internet nirkabel. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi internet nirkabel. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN merambah bisnis baru dengan meluncurkan paket internet di rumah. Layanan internet yang bernama ICONNET dikelola anak usaha PLN yaitu PT Indonesia Comnets Plus (ICON+).
ADVERTISEMENT
Dengan masuk ke bisnis penyediaan internet, PLN tentu harus siap bersaing dengan operator lain yang sudah lebih dulu ada khususnya Indihome.
Lalu, bagaimana perbandingan harga paket internet PLN dengan kompetitornya tersebut?

Paket Internet yang Ditawarkan ICONNET

Dikutip dari situs iconnet.id, ada empat layanan internet unlimited ICONNET yang bisa dibeli masyarakat, yaitu ICONNET 10 dengan harga Rp 185 ribu per bulan, ICONNET 20 dengan harga Rp 207 ribu per bulan, ICONNET 50 dengan harga Rp 297 ribu per bulan, dan ICONNET 100 seharga Rp 427 ribu per bulan.
Harga tersebut belum termasuk PPN dengan kecepatan internetnya bervariasi sesuai paket yang dipilih, mulai dari 10 Mbps hingga 100 Mbps. Karena baru diluncurkan, biaya instalasi seharga Rp 250 ribu pun gratis.
ADVERTISEMENT
Selain itu, PLN juga menawarkan paket ICONNET Packages+TV dengan harga mulai Rp 352 ribu per bulan hingga Rp 594 ribu per bulan. Untuk upgrade kecepatan 10 Mbps, harga tetap 5 Mbps selama dua bulan.
Ilustrasi internet nirkabel. Foto: Shutter Stock
Daftar Harga Paket Berlangganan Telkom IndiHome
Telkom IndiHome menyediakan tiga kategori paket, yaitu 2P (internet + phone) penawaran khusus, 2P (internet + tv), dan 3P (internet + tv + phone). Ketiga paket tersebut dibanderol dengan harga yang berbeda-beda berikut selengkapnya.
Paket 2P Digital Channel (Internet + Phone):
Paket 20 Mbps: Benefit kecepatan hingga 20 Mbps dan telepon 100 menit. Biaya langganan Rp 275.000 per bulan.
Paket 30 Mbps: Benefit kecepatan hingga 30 Mbps dan telepon 100 menit. Biaya langganan Rp 315.000 per bulan.
ADVERTISEMENT
Paket 40 Mbps: Benefit kecepatan hingga 40 Mbps dan telepon 100 menit. Biaya langganan Rp 385.000 per bulan.
Paket 50 Mbps: Benefit kecepatan hingga 50 Mbps dan telepon 100 menit. Biaya langganan Rp 445.000 per bulan.
Paket 100 Mbps: Benefit kecepatan hingga 100 Mbps dan telepon 100 menit. Biaya langganan Rp 795.000 per bulan.
Paket Reguler IndiHome 2P (Internet + TV):
Paket 20 Mbps: Benefit kecepatan hingga 20 Mbps dan TV kabel (109 channel). Biaya langganan Rp 345.000 per bulan.
Paket 50 Mbps: Benefit kecepatan hingga 50 Mbps dan TV kabel (109 channel). Biaya langganan Rp 560.000 per bulan.
Paket 100 Mbps: Benefit kecepatan hingga 100 Mbps dan TV kabel (109 channel). Biaya langganan Rp 915.000 per bulan.
ADVERTISEMENT
Paket Reguler IndiHome 3P (Internet + TV + Phone):
Paket 20 Mbps: Benefit kecepatan hingga 20 Mbps, telepon rumah 300 menit, dan TV kabel (109 channel). Biaya langganan Rp 375.000 per bulan.
Paket 30 Mbps: Benefit kecepatan hingga 30 Mbps, telepon rumah 300 menit, dan TV kabel (109 channel). Biaya langganan Rp 450.000 per bulan.
Paket 40 Mbps: Benefit kecepatan hingga 40 Mbps, telepon rumah 300 menit, dan TV kabel (109 channel). Biaya langganan Rp 525.000 per bulan.
Paket 50 Mbps: Benefit kecepatan hingga 50 Mbps, telepon rumah 300 menit, dan TV kabel (109 channel). Biaya langganan Rp 590.000 per bulan.
Paket 100 Mbps: Benefit kecepatan hingga 100 Mbps, telepon rumah 300 menit, dan TV kabel (109channel). Biaya langganan Rp 945.000 per bulan.
ADVERTISEMENT