Mengenal Bisnis Bir Heineken yang Botolnya Disingkirkan Paul Pogba di Euro 2020

16 Juni 2021 16:21 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain timnas Prancis Paul Pogba berebut bola dengan pemain timnas Portugal William Carvalho pada pertandingan UEFA Nations League di Estadio da Luz, Lisbon, Portugal. Foto: Rafael Marchante/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain timnas Prancis Paul Pogba berebut bola dengan pemain timnas Portugal William Carvalho pada pertandingan UEFA Nations League di Estadio da Luz, Lisbon, Portugal. Foto: Rafael Marchante/REUTERS
ADVERTISEMENT
Setelah ulah bintang sepak bola Portugal, Cristiano Ronaldo, menyingkirkan botol Coca-Cola dari meja konferensi pers EURO 2020, aksi serupa dilakukan pemain Timnas Prancis, Paul Pogba.
ADVERTISEMENT
Dalam video yang beredar di media sosial, Pogba yang merupakan seorang muslim, menyingkirkan botol bir Heineken dari hadapannya. Aksi itu dia lakukan dalam jumpa pers usai Prancis menundukkan Jerman di Euro 2020, Rabu (16/6) dini hari WIB.
Dari video itu terlihat, gelandang tengah Manchester United tersebut menyingkirkan botol bir Heineken dengan wajah tak suka. Sementara dua jenis minuman lain, yakni Coca-Cola dan air mineral, tetap dibiarkan di meja di hadapannya.
''Paul Pogba meniru Cristiano Ronaldo ketika ia menyingkirkan sebotol bir sebelum memulai konferensi pers setelah Prancis meraih kemenangan atas Jerman (di Euro 2020),'' tulis laporan East Africa News Post, Rabu (16/6).
Heineken Foto: Pixabay
Seperti juga Coca-Cola, Heineken yang merupakan minuman beralkohol buatan Belanda, merupakan sponsor resmi Euro 2020. Di negara asalnya, minuman ini juga dikenal sebagai Heineken Lager Beer yang memiliki kadar alkohol 5 persen.
ADVERTISEMENT
Nama Heineken sendiri berasal dari pendiri perusahaan yakni Gerard Adriaan Heineken. Dia mendirikan perusahaan produsen bir di Amsterdam pada 1864. Saat itu usianya masih 22 tahun. Dengan usaha yang sudah berjalan lebih dari 1,5 abad, tak mengherankan jika Heineken menjadi salah satu penguasa pasar minuman beralkohol.
Mengutip laman resmi perusahaan, Heineken kini diproduksi oleh 167 pabrik yang tersebar di 70 negara di dunia.
Berbeda dengan saham Coca-Cola yang harganya terperosok gara-gara ulah Cristiano Ronaldo yang menyingkirkan botolnya, saham Heineken di bursa Amsterdam bergeming saat aksi Paul Pogba terjadi.
Karena saat Paul Pogba melakukan aksi tersebut usai pertandingan, bursa Amsterdam yang memperdagangkan saham Heineken sudah tutup. Saham berkode HEIA itu diperdagangkan pada harga 98,90 Euro atau naik 0,75 persen.
ADVERTISEMENT