Menilik Investasi Bitcoin Tesla yang Bikin Elon Musk Cuan Triliunan Rupiah

23 Februari 2021 8:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Elon Musk bos Tesla. Foto: dok. Businessinsider
zoom-in-whitePerbesar
Elon Musk bos Tesla. Foto: dok. Businessinsider
ADVERTISEMENT
Perusahaan mobil listrik Tesla Inc milik Elon Musk diperkirakan meraup cuan hingga triliunan rupiah usai berinvestasi Bitcoin. Mereka memborong uang digital hingga asetnya meningkat 45 persen seiring dengan melambungnya harga jual per koin Bitcoin.
ADVERTISEMENT
Dalam laporan keuangan 2020, Tesla menyebut sudah mengalihkan sebagian kas perusahaan dari dolar AS ke Bitcoin. Perusahaan telah memborong Bitcoin senilai USD 1,5 miliar atau setara Rp 21 triliun.
CEO Indodax Oscar Darmawan memperkirakan total keuntungan Tesla sampai saat ini, mencapai USD 600 juta atau Rp 8,4 triliun. Untuk diketahui, per Senin (22/2), harga Bitcoin sudah mencapai Rp 851 juta.
“Tesla membeli Bitcoin dengan jumlah yang banyak dan saat harga belum semahal sekarang. Kemudian, hanya hitungan minggu saja, Bitcoin naik drastis. Tentunya, perusahaan tersebut mengalami keuntungan yang fantastis seiring meningkatnya harga Bitcoin,” kata Oscar Darmawan, Senin (22/2).
Mengutip Bloomberg, Oscar Darmawan, memaparkan Tesla membeli Bitcoin sebanyak 43.000 BTC (satuan Bitcoin) pada harga USD 35.000 atau sekitar Rp 490 juta. Sekarang, Bitcoin sudah mencapai Rp 851 juta atau sekitar USD 58.000.
ADVERTISEMENT
“Total aset Tesla dalam bentuk Bitcoin awalnya USD 1,5 miliar. Saat ini, diperkirakan sudah tumbuh melebihi 2,2 miliar dolar AS. Artinya, diperkirakan, aset Tesla tumbuh sekitar 45 persen setelah menyimpan dan membeli Bitcoin,” ujarnya.
Selain Tesla, sejumlah korporasi di Amerika Serikat juga meraup keuntungan fantastis setelah membeli dan menyimpan Bitcoin sebagai aset, seperti Microstrategy Inc. Keduanya mendapatkan keuntungan seiring meningkatnya harga Bitcoin dengan signifikan.
Ilustrasi Bitcoin Foto: REUTERS/Dado Ruvic
Selain Tesla, Microstrategy Inc Juga Mendulang Untung
Oscar Darmawan juga membeberkan keuntungan yang didapat oleh Microstrategy Inc. Keuntungannya, lebih fantastis lagi, karena perusahaan ini sudah berinvestasi Bitcoin lebih awal dari Tesla. Microstrategy Inc membeli Bitcoin di harga yang jauh lebih murah dari pada Tesla Inc.
ADVERTISEMENT
Menurut Oscar Darmawan, Microstrategy Inc sudah memiliki 72.000 BTC atau senilai sekitar Rp 57 triliun. Perusahaan tersebut membeli Bitcoin secara bertahap dimulai pada Agustus 2020 lalu. Saat itu, pembelian perdana Microstrategy Inc hanya 21.454 BTC.
“Dari catatan NASDAQ, diperkirakan, lonjakan kenaikan saham Microstrategy Inc mencapai 600 persen dari Agustus 2020-Februari 2021. Artinya, semenjak mereka membeli Bitcoin, valuasi asetnya meningkat drastis. Ini bisa dilihat dari pergerakan harga sahamnya di NASDAQ,” ungkapnya.
Selain Tesla dan Microstrategy, perusahaan lain yang mengalihkan kas perusahaan ke Bitcoin dan meraup untung besar yakni Square Inc dan Tudor Investment Corp.