Menperin Pastikan VinFast Bangun Pabrik di RI, Ini Bocoran Opsi Lokasinya

19 Februari 2024 15:59 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Merek mobil nasional Vietnam, VinFast turut meramaikan ajang Indonesia International Motor Show atau IIMS 2024. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Merek mobil nasional Vietnam, VinFast turut meramaikan ajang Indonesia International Motor Show atau IIMS 2024. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Menperin Agus Gumiwang dipanggil Presiden Jokowi untuk membahas investasi industri. Salah satu yang dibahas adalah perusahaan mobil listrik asal Vietnam, VinFast, yang ingin berinvestasi di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Mobil listrik VinFast juga mejeng di IIMS dan booth-nya didatangi Jokowi pada Kamis (16/2) yang lalu. Agus mengungkapkan, VinFast sedang mencari lahan untuk membangun pabrik di dalam negeri.
"Iya mereka sudah komitmen dan sedang cari lahan di sini," kata Agus di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (19/2).
Agus masih belum bisa memastikan di mana pabrik VinFast akan dibangun. Yang pasti, pabrik akan dibangun di kawasan industri.
"Di kawasan industri sekarang lagi disiapkan yang mana. Kan, banyak. Batang salah satunya, [kemudian] Karawang. Belum ada yang pasti, cuma opsinya sudah ada," ujarnya.
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita merilis data PMI Indonesia Januari 2024. Foto: Dok. Kemenperin
Agus berharap investasi VinFast bisa masuk secepatnya di dalam negeri. Rencananya, pabrik VinFast akan mulai dibangun tahun ini.
"Secepatnya begitu lahan tersedia mereka bakal investasi segera. Kita sedang matching-kan kawasan industri dengan mereka ada beberapa target kawasan industri. Tahun ini akan mulai konstruksi," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Namun, Agus belum bisa memastikan apakah VinFast juga menjual mobil listriknya di Indonesia.
"Tapi, kan, kita mesti melihat skema investasinya dulu baru bisa jual. Ininya market pengenalan market," ujarnya.