Menteri PUPR: Jokowi Mungkin Akan Ngantor di IKN Setelah 22 Juli 2024

10 Juli 2024 19:25 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono meninjau fasilitas Reservoir IKN yang akan menyalurkan tap water ke KIPP IKN, Senin (6/5/2024). Foto: Fariza Rizky Ananda/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono meninjau fasilitas Reservoir IKN yang akan menyalurkan tap water ke KIPP IKN, Senin (6/5/2024). Foto: Fariza Rizky Ananda/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, menjawab kabar Presiden Jokowi batal berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN) bulan ini. Basuki mengatakan, Jokowi kemungkinan besar akan berkantor di IKN setelah 22 Juli 2024.
ADVERTISEMENT
Awalnya, Basuki mengatakan, Juli 2024 masih panjang, apalagi Jokowi sebelumnya juga tidak menyatakan secara langsung bahwa dirinya batal berkantor di IKN.
“Sekali lagi Juli (2024) itu kan sampai tanggal 31, kan dari dulu saya bilang pertengahan Juli air akan masuk, listrik sudah masuk,” katanya di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (10/7).
Meski begitu, Basuki menyebut Jokowi akan dijadwalkan kembali ke IKN pada akhir bulan ini. Namun, soal keputusan kapan tepatnya berkantor di IKN, tetap berada di tangan Jokowi.
"Nanti, kan, setelah tanggal 20, tanggal 22 ke Papua [menghadiri] Hari Anak, setelah itu beliau ke sana [IKN]," kata Basuki.
"Soal pindah itu tanyakan beliau" tambah dia.
Tapi pihaknya kembali menegaskan bahwa aliran air dan listrik di IKN untuk persiapan Jokowi berkantor di sana akan masuk sekitar pertengahan Juli.
ADVERTISEMENT
"Tadi saya baru ngumpulin energi dan komunikasi, Telkom dan PLN, tadi baru melaporkan, 10 megawatt itu sudah oke. Sekarang baru dibangun 40 megawatt selanjutnya, tapi yang 10 megawatt dari PLTS, sudah dicek Pak Erick juga minggu lalu, tadi saya baru mengumpulkan yang energi dan komunikasi, besok yang lain lagi," ujarnya.
Lapangan upacara Ibu Kota Nusantara (IKN). Foto: Otorita IKN
Sementara untuk air, Basuki mengatakan pihaknya akan melakukan commissioning. Ada 3 tahapan commissioning yang akan dilakukan.
"Ada 3 commissioning. Dry commissioning itu untuk pompa dan tanpa beban air, jadi pompanya dicek dulu, jadi ada IPA yang kemudian dipompa ke reserver yang 15 kilo. Pertama kali dry comissioning. Yang kedua memompa air bersih, yang ketiga baru dari Intik ke IPA langsung ke sana. Tanggal 18 itu [commissioning] 1 dan 2 sudah selesai, tinggal commissioning 3," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Sementara untuk kesiapan upacara HUT RI pada 17 Agustus nanti, Basuki mengungkapkan infrastruktur seperti rumah 4 Menko sudah siap karena akan digunakan sebagai tempat menginap untuk tamu dan Paskibraka.
"Dan jalan tol sampai Pulau Balang insyaallah sudah bisa dipakai, karena kita mau mengecek setelah tanggal 22 ke situ. Tapi kalau dari Pulau Balang ke IKN, karena jalan tol 6A, 6B, kan, baru dikejar, kan. Tapi sampai Agustus baru bisa dikejar sampai Pulau Balang.
Untuk hotel, Basuki mengungkapkan Hotel Nusantara siap menampung tamu. Ada 90 hingga 190 kamar yang sudah siap menampung tamu yang akan hadir.
"Itu tower ASN yang 12 tower sudah bisa dipakai, DIPA-nya untuk furniture sudah disetujui, tinggal diklik di e-catalogue. Minimal furniture itu tempat tidur, kita tidak pasang semua, kalau dipasang yang di SN semua kita khawatir nanti ada kerusakan. Yang tempat tidur, sofa, meja makan mungkin akan dipasang," pungkasnya.
ADVERTISEMENT