Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Pada pertengahan bulan ramadhan saat ini, sebagian masyarakat sudah banyak yang mempersiapkan segala kebutuhan untuk lebaran . Salah satunya membeli baju baru yang sudah menjadi tradisi.
ADVERTISEMENT
Pusat-pusat perbelanjaan pun mulai ramai didatangi. Namun, banyak juga yang memilih untuk membeli baju lebaran saat menjelang akhir hari raya. Salah satu pertimbangannya karena harga yang dibanderol akan jauh lebih murah.
Salah seorang pedagang pakaian muslim di Tanah Abang, Nana, mengatakan pada momen akhir menjelang lebaran jumlah pembeli masih cukup padat. Namun, pedagang justru biasanya membanting harga.
"Di akhir-akhir puasa itu kita biasanya banyak yang malah banting harga, murah, karena tinggal habisin stok," kata Nana saat ditemui kumparan di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (18/5).
Pengurangan harga yang terjadi jelang lebaran itu, kata dia, bisa beragam. Mulai dari kisaran harga Rp 5 ribu hingga puluhan ribu rupiah. "Jadi jual modal ajalah itungannya, yang penting nutup modal," imbuh dia.
Seorang pedagang lain, Khairudin, membenarkan hal tersebut. Ia mengatakan ketika momen mendekati lebaran , harga justru tidak mengalami kenaikan dan bahkan ada yang dibanderol jauh lebih murah.
ADVERTISEMENT
"Tinggal sisa-sisanya aja nanti, ya paling yang model ini tinggal ukuran ini, tinggal warna ini aja," katanya.
Maka dari itu, Ia paham jika banyak pedagang yang kemudian mematok harga yang murah. Sebab, memang sengaja agar semua laku terjual.
“Ya diabisin aja makanya murah, karena nanti bakal ada model baru lagi kan ke depan,” pungkasnya.