Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.92.0
Novan Amiruddin Terpilih Jadi Komisaris Bank CIMB Niaga
25 Oktober 2024 16:10 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Chief Executive Officer (CEO) atau Direktur Eksekutif CIMB Group Holdings Berhad, Malaysia, Novan Amirudin, terpilih menjadi Komisaris CIMB Niaga yang baru.
ADVERTISEMENT
Terpilihnya Novan disetujui melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Bank CIMB Niaga Tbk. Novan terpilih menggantikan Dato’ Abdul Rahman Ahmad yang sebelumnya mengundurkan diri. Direktur Compliance, Corporate Affairs & Legal CIMB Niaga, Fransiska Oei, menyambut baik terpilihnya Novan sebagai komisaris.
“Kami mengucapkan selamat atas pengangkatan Novan Amirudin sebagai anggota Dewan Komisaris CIMB Niaga, guna memperkuat fungsi pengawasan dan mendorong kinerja Perusahaan dalam bertransformasi menjadi bank pilihan masyarakat dan pelaku bisnis di Indonesia,” ungkapnya dalam keterangan tertulis seperti dikutip pada Jumat (25/10).
Novan bergabung dengan CIMB Group pada Juli 2022 sebagai Co-Chief Executive Officer di Group Wholesale Banking, dan menjabat sebagai CEO CIMB Investment Bank Berhad sejak Juni 2023 hingga Juni 2024.
ADVERTISEMENT
Novan memiliki 20 tahun pengalaman di bidang perbankan dan konsultasi di Malaysia, Indonesia, dan Singapura. Selama berada di CIMB Group, Novan juga tercatat telah menorehkan beberapa prestasi.
“Novan berhasil mengembalikan posisi CIMB sebagai Bank Investasi No. 1 di Malaysia berdasarkan pangsa pasar, dan memimpin masuknya kembali CIMB Group ke bisnis ekuitas publik, melalui akuisisi dan peluncuran kembali CIMB Securities,” tulis keterangan tersebut.
Selain itu, Novan tercatat pernah meniti karier selama 16 tahun di J.P. Morgan, dengan jabatan terakhir sebagai Head of Equity Capital Markets, Asia Tenggara dan Head of Investment Banking, Malaysia. Sebelum bergabung dengan J.P. Morgan, Novan bekerja di PricewaterhouseCoopers (PwC), dengan spesialisasi konsultasi Keuangan Korporat.
Berikut susunan Dewan Komisaris CIMB Niaga yang baru:
ADVERTISEMENT
Presiden Komisaris: Didi Syafruddin Yahya
Wakil Presiden Komisaris (Independen): Glenn Muhammad Surya Yusuf
Komisaris Independen: Sri Widowati
Komisaris: Vera Handajani
Komisaris Independen: Farina J. Situmorang
Komisaris Independen: Dody Budi Waluyo
Komisaris: Novan Amirudin