Penerbangan Batik dan Wings Air di Bandara Halim Kembali Normal

2 Januari 2020 15:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah petugas Batik Air berada di dekat pesawat. Foto: Dok. Batik Air
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah petugas Batik Air berada di dekat pesawat. Foto: Dok. Batik Air
ADVERTISEMENT
Banjir di kawasan Bandara Halim Perdanakusuma telah surut. Dua maskapai milik Lion Air Group yakni Batik Air (kode penerbangan ID) dan Wings Air (kode penerbangan IW) pun kembali normal dari dan menuju bandara.
ADVERTISEMENT
Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro, mengatakan bahwa operasional tersebut sesuai pemberitahuan resmi dari otoritas bandar udara setempat (Notices to Airmen/NOTAM) setelah bandar udara dinyatakan aman untuk operasional penerbangan (safety for flight).
"Batik Air dan Wings Air menyampaikan rasa terima kasih atas kerja sama seluruh pihak yang terlibat, sehingga operasional layanan penerbangan mulai berjalan lancar dengan tetap mengutamakan faktor keselamatan, keamanan dan kenyamanan (safety first)," kata Danang dalam keterangan tertulis, Kamis (2/1).
Melalui Bandara Halim Perdanakusuma, rata-rata per hari yang dilayani pergi pulang (PP), Batik Air melayani 79 frekuensi terbang dan Wings Air delapan kali penerbangan. Untuk rute Wings Air dari Bandara Halim Perdanakusuma ada ke Bandung dan Tasikmalaya. Sementara rute Batik Air, ada ke Kualanamu, Padang, Batam, Palembang, Pekanbaru, Bengkulu, Lampung, dan Semarang.
Wings Air Foto: Dok. Lion Air
Ada juga ke Solo, Yogyakarta Adisutiptjo, Malang, Surabaya, Balikpapan, Balikpapan-Tarakan, Samarinda, Makassar, Makassar-Timika, Ambon, dan Denpasar. Lalu ada juga dari Kupang dan Lombok ke Bandara Halim Perdanakusuma.
ADVERTISEMENT
"Batik Air dan Wings Air sudah menginformasikan kepada seluruh tamu atau penumpang. Untuk itu, agar mempersiapkan rencana perjalanan lebih awal. Untuk itu, agar penumpang mempersiapkan rencana perjalanan lebih awal," katanya.
Setiap tamu atau penumpang agar membawa dokumen dan tiket perjalanan (itinerary) yang sesuai. Lion Air Group meminta dan mewajibkan untuk melakukan pelaporan (check-in) lebih awal 120 menit sebelum jadwal keberangkatan di bandara untuk meminimalisir dampak dari antrean panjang ketika check in.
Bandara Halim Perdanakusuma Sudah Beroperasi Kembali
Sebelumnya, pada tadi pagi, Bandara Halim Perdanakusuma memang sudah beroperasi kembali untuk penerbangan sipil pasca banjir. Dibukanya kembali Bandara Halim Perdanakusuma pada hari ini setelah PT Angkasa Pura II melakukan pengecekan dan memastikan seluruh fasilitas, peralatan, dan runway sudah memenuhi aspek keamanan dan keselamatan penerbangan sehingga laik operasional.
Runway Bandara halim banjir. Foto: Dok. Puspen TNI AU
Direktur Utama AP II Muhammad Awaluddin mengatakan, kondisi runway saat ini sudah tidak terdapat genangan air dapat digunakan penuh dengan dimensi 3.000 x 45 meter. Kemarin, 1 Januari 2020, Halim Perdanakusuma sempat ditutup demi keamanan dan keselamatan penerbangan karena terdapat genangan air di runway. Selama Halim Perdanakusuma ditutup, seluruh penerbangan dialihkan ke Bandara Soekarno-Hatta.
ADVERTISEMENT
"Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul penerbangan di Halim Perdanakusuma sempat dipindahkan ke Soekarno-Hatta. Pengalihan penerbangan berjalan lancar, dan pada hari ini Halim Perdanakusuma sudah kembali beroperasi normal," ujarnya dalam keterangan tertulis.