Pengembang Properti Yakin Stimulus DP KPR 0 Persen Bisa Bantu Jaga Daya Beli

28 Oktober 2022 14:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi rumah dengan KPR bersubsidi. Foto: Dok. Kementrian PUPR
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi rumah dengan KPR bersubsidi. Foto: Dok. Kementrian PUPR
ADVERTISEMENT
Kebijakan Bank Indonesia (BI) memperpanjang relaksasi kebijakan loan to value (LTV) untuk kredit rumah disambut baik oleh pengembang properti. Pelonggaran ketentuan uang muka alias Down Payment (DP) 0 persen tersebut berlaku efektif pada 1 Januari sampai 31 Desember 2023.
ADVERTISEMENT
Chief Marketing Officer Bukit Podomoro Jakarta Zaldy Wihardja mengatakan banyak masyarakat yang mau mengakses fasilitas Kredit Pemilikan Rumah (KPR). Sehingga stimulus tersebut tentu bisa juga untuk menambah daya beli dari masyarakat.
“Fasilitas KPR saat ini sangat dibutuhkan oleh konsumen, terutama masyarakat produktif yang hendak membeli hunian eksklusif di wilayah ibu kota Jakarta. Situasi ini akan menstimulus daya beli masyarakat dalam berinvestasi properti," kata Zaldy melalui keterangan tertulis, Jumat (28/10).
Zaldy mengakui banyak konsumen Bukit Podomoro yang memilih memanfaatkan fasilitas KPR untuk membeli rumah. Sehingga pihaknya juga berupaya memudahkan konsumen dengan menawarkan pemberian bunga KPR mulai dari 3,4 persen lewat program semarak KPR 2022.
Untuk mewujudkan bunga tersebut, Bukit Podomoro menggandeng tujuh bank yang menyediakan program KPR yaitu Bank Mandiri, Bank Permata, BNI, Bank Syariah Indonesia (BSI), Maybank, UOB, dan BTN.
ADVERTISEMENT
"Kolaborasi dengan bank tepercaya, konsumen akan merasa lebih tenang dan terjamin saat membeli properti," ujar Zaldy.
Zaldy mengungkapkan berdasarkan data Bank Indonesia menunjukkan kredit KPR/KPA per Agustus 2022 tercatat tumbuh 7,7 persen year on year (yoy). Menurutnya, hal itu menandakan kebutuhan masyarakat akan hunian dengan skema pembayaran KPR masih cukup tinggi.
Vice President Consumer Loans Group Bank Mandiri Ayu Pertiwi menyambut baik upaya Bukit Podomoro Jakarta yang berniat membantu masyarakat untuk KPR. Ia merasa hal tersebut menunjukkan kepercayaan pengembang properti terkait pelayanan dan produk pembiayaan dari perbankan.
“Kami berharap kontribusi perbankan dapat memperkuat kesuksesan bisnis properti dan secara konsisten memberikan manfaat yang turut dirasakan oleh konsumen khususnya di Bukit Podomoro Jakarta,” tutur Ayu.
ADVERTISEMENT