Peringati Harkonas 2024, Kemendag Gelar Donor Darah Serentak di 11 Lokasi

23 April 2024 15:44 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kemendag menyelenggarakan donor darah serentak di 11 lokasi di Indonesia. Foto: Kemendag
zoom-in-whitePerbesar
Kemendag menyelenggarakan donor darah serentak di 11 lokasi di Indonesia. Foto: Kemendag
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kementerian Perdagangan (Kemendag), melalui Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga (Ditjen PKTN), bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) menyelenggarakan donor darah serentak di 11 titik lokasi di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Direktur Jenderal PKTN, Moga Simatupang, meninjau langsung sekaligus berpartisipasi menjadi pendonor di Auditorium Kementerian Perdagangan pada Senin (22/4). Moga juga mengungkapkan, donor darah tersebut menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Konsumen Nasional (Harkonas) 2024.
“Berdasarkan informasi dari Palang Merah Indonesia, ketersediaan darah saat ini sedang menipis dan perlu ditambah. Kami berharap kegiatan donor darah dapat meningkatkan kesadaran masyarakat sebagai bagian dari konsumen yang cerdas dan kritis, serta sebagai bentuk kepedulian kepada sesama yang membutuhkan,” jelas Moga.
“Selain donor darah, Ditjen PKTN juga telah menyelenggarakan beberapa kegiatan dalam rangka Peringatan Harkonas, seperti Bincang Radio dan Festival Harkonas di Trans Studio Mall Cibubur,” lanjutnya.
Rangkaian kegiatan Harkonas 2024 ini akan berlanjut selama dua hari mendatang, dengan agenda seminar web bertema “Konsumen Cerdas Bijak Membeli“, dan gelar wicara “Konsumen Kritis Cerdas Bertransaksi”.
Direktur Jenderal PKTN, Moga Simatupang, meninjau langsung sekaligus berpartisipasi menjadi pendonor di Auditorium Kementerian Perdagangan pada Senin (22/4). Foto: Kemendag
Moga mengungkapkan, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat. Selain untuk menolong sesama yang membutuhkan darah, rutin mendonorkan darah juga dapat menjaga kesehatan jantung dan merangsang pembentukan sel darah merah pendonor.
ADVERTISEMENT
Kegiatan donor darah ini berhasil menjaring sebanyak pendaftar 835 orang. Setelah dilakukan pemeriksaan kesehatan, total pendaftar yang dapat melakukan donor darah adalah 604 donor.
Donor darah yang dilakukan di Kementerian Perdagangan Jakarta Pusat diikuti sebanyak 144 donor, Direktorat Standardisasi dan Pengendalian Mutu Ciracas 66 donor, Direktorat Metrologi Bandung 44 donor, dan Pusdiklat Perdagangan Sawangan 53 donor.
Tidak ketinggalan, Pusat Pembinaan Jabatan Fungsional Perdagangan Bandung bergabung bersama Balai Pelatihan Aparatur Metrologi dan Mutu dan Balai Pelatihan SDM Metrologi, Mutu dan Jasa Perdagangan sebanyak 33 donor.
Kemendag menyelenggarakan donor darah serentak di 11 lokasi di Indonesia. Foto: Kemendag
Berikutnya, Badan Pengawasan Tertib Niaga (BPTN) Medan 38 donor, BPTN Surabaya 48 donor, Balai Standardisasi Metrologi Legal (BSML) Regional I Medan 33 donor, BSML Regional II Yogyakarta bergabung dengan Balai Pelatihan Aparatur Perdagangan (BPAP) Yogyakarta 45 donor, dan BSML Regional III Banjarmasin 49 donor. BSML Regional IV juga bergabung bersama BPTN Makassar dan BPAP Makassar 51 donor.
ADVERTISEMENT
”Antusiasme peserta donor darah cukup tinggi. Di sejumlah lokasi, jumlah pendaftar bahkan melebihi kuota yang disiapkan. Namun, memang tidak seluruh peserta dapat mendonorkan darahnya karena persyaratan kondisi kesehatan tidak terpenuhi,” pungkas Moga.
Sebelum pengambilan darah, petugas terlebih dahulu memeriksa kesehatan calon pendonor. Calon donor yang memenuhi persyaratan kesehatan kemudian diizinkan untuk melakukan donor darah.
Selain donor darah, khusus untuk kegiatan yang berlokasi di Kantor Kementerian Perdagangan, juga dilaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pemeriksaan mata gratis.