Perjalanan Kereta Dibatalkan Akibat Banjir, Begini Cara Penumpang Refund Tiket

22 Februari 2021 9:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah warga menunggu giliran pengurusan pembatalan tiket perjalanan kereta api di loket pelayanan Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Senin (23/3). Foto: ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah warga menunggu giliran pengurusan pembatalan tiket perjalanan kereta api di loket pelayanan Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Senin (23/3). Foto: ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
ADVERTISEMENT
Banjir yang terjadi di beberapa wilayah, khususnya di DKI Jakarta, membuat perjalanan Kereta Api Jarak Jauh terganggu. Kondisi tersebut membuat PT Kereta Api Indonesia (KAI) memutuskan membatalkan perjalanan kereta.
ADVERTISEMENT
Pembatalan perjalanan sudah dimulai sejak kemarin, Minggu (21/2). Kebijakan tersebut berlanjut sampai hari ini atau Senin (22/2).
Lalu, bagaimana masyarakat yang sudah terlanjur membeli tiket perjalanan kereta?
Tenang saja, KAI memberikan fasilitas pengembalian tiket atau refund kepada para calon penumpang. Calon penumpang hanya perlu langsung ke loket pembatalan di stasiun.
“Bagi pelanggan KA yang telah memiliki tiket keberangkatan 22 Februari 2021 dari Gambir maupun Pasar Senen dapat melakukan pembatalan tiket hingga 30 hari ke depan, dengan pengembalian 100 persen melalui loket pembatalan di stasiun,” kata Kahumas Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa melalui keterangan tertulisnya, Senin (22/2).
Perseroan belum memutuskan kapan operasional kereta api bakal kembali normal lagi. KAI saat ini meminta masyarakat terus memantau informasi perjalanan kereta api melalui berbagai layanan dari KAI mulai dari aplikasi KAI Acces, website resmi kai.id, Contact Center 121 line (021)121, Layanan pelanggan [email protected], dan Sosial media @keretaapikita @kai121_1.
ADVERTISEMENT
Seperti diketahui, sampai saat ini KAI khususnya Daop 1 Jakarta masih berupaya memperbaiki prasarana yang terdampak banjir bekerja sama dengan berbagai pihak. Di area Daop 1 Jakarta dampak dari cuaca ekstrem terjadi di petak jalan antara Stasiun Kedunggedeh - Lemah Abang Km 55 +100 sampai dengan KM 53+600 yang sempat terendam banjir pada Minggu 21 Feb 2021 dengan ketinggian air sampai dengan 150 cm di atas Kop Rel.
Tidak hanya membuat jalur rel tergenang, banjir yang mengalir cukup deras juga mengakibatkan pondasi batu balas pada rel tergerus air sehingga memerlukan waktu untuk proses perbaikan prasarana jalur rel.
Secara total terdapat 15 kereta api yang dibatalkan dari area Daop 1 Jakarta. Sebanyak 7 KA dari Stasiun Pasar Senen dan 8 kereta api dari Stasiun Gambir.
ADVERTISEMENT
Selain pembatalan perjalanan Kereta Api Jarak Jauh, seluruh perjalanan KA Lokal relasi Cikarang - Purwakarta (PP) yang operasionalnya melintasi jalur tersebut juga dibatalkan.