Pernah Dirikan Tokopedia, Leontinus Alpha Edison Kini Masuk Timnas AMIN

14 November 2023 13:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
7
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Leontinus Alpha Edison, pernah ikut mendirikan Tokopedia sebagai Co-Founder bersama William Tanuwijaya, kini masuk Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar. Foto: Dok. Tokopedia
zoom-in-whitePerbesar
Leontinus Alpha Edison, pernah ikut mendirikan Tokopedia sebagai Co-Founder bersama William Tanuwijaya, kini masuk Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar. Foto: Dok. Tokopedia
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pendiri Tokopedia, Leontinus Alpha Edison, masuk Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Timnas AMIN. Leon ditunjuk menjadi Co-Captain dari tim tersebut.
ADVERTISEMENT
Selain sebagai pendiri Tokopedia, Leon saat ini juga menjadi President Commissioner di Dekara. Ia juga berpengalaman menjadi General Manager PT Indocom Mediatama, Website Developer PT Sqiva System, dan website developer di PT Signet Pratama.
Pemuda asal Pontianak, Kalimantan Barat, tersebut juga mendirikan Jelajah Cycling Series atau sebuah kompetisi balap sepeda yang telah mendapatkan lisensi dari Union Cycliste Internationale (UCI), induk organisasi sepeda di seluruh dunia.
Saat masuk Timnas AMIN, Leon sudah tidak terlibat dalam kegiatan manajemen di Tokopedia sejak terbentuknya GoTo di tahun 2021.
"Leontinus Alpha Edison sudah tidak terlibat dalam kegiatan manajemen di Tokopedia sejak terbentuknya GoTo di tahun 2021. Per 31 Oktober 2023, Leontinus Alpha Edison telah melepas posisinya di Tokopedia," kata Head of Communications Tokopedia (GoTo E-commerce), Aditia Grasio Nelwan, kepada kumparan, Selasa (14/11).
Peluncuran Timnas AMIN (Anies-Cak Imin) di Jalan Diponegoro. 10, Jakarta, Selasa (14/11/2023). Foto: Luthfi Humam/kumparan
Timnas AMIN dipimpin oleh Eks Kepala Basarnas, Marsekal Madya (Purn) Muhammad Syaugi. Anies Baswedan menjelaskan penunjukan Syaugi menjadi captain adalah karena dinilai memiliki pengalaman kepemimpinan yang baik.
ADVERTISEMENT
“Beliau punya pengalaman di dalam kegiatan pengelolaan SAR, punya pengalaman kepemimpinan, kalau Anda lihat CV-nya, hampir di semua tempat memimpin,” kata Anies di Jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta, Selasa (14/11).
“Beliau juga mengerti bagaimana mengelola organisasi yang cukup besar. Oleh sebab itu pilihannya jatuh kepada Pak Syaugi,” imbuhnya.
Anies berharap dengan pengalaman Syaugi bisa menambah kontribusi dalam pemenangan pasangan AMIN itu.
Berikut line up Timnas AMIN:
Captain: Muhammad Syaugi Alaydrus (Ketua Umum)
Co-Capt 1: Sudirman Said (Ketua Pelaksana)
Para Ketua
Co-Capt 2: Thomas Trikasih Lembong
Co-Capt 3: Al Muzammil Yusuf
Co-Capt 4: Nihayatul Wafiroh
Co-Capt 5: Azrul Tanjung
Co-Capt 6: Nasirul Mahasin
Co-Capt 7: Leontinus Alpha Edison
Co-Capt 8: Yusuf Muhammad Martak
ADVERTISEMENT
Co-Capt 9: Ki KRT H Lebdo Nagoro Anom Suroto (Ki Anom Suroto)
Co-Capt 10: Muhammad Jumhur Hidayat
Co-Capt 11: Maksum Faqih
Co-Capt 12: Suyoto
Sekjen: Novita Dewi
Bendahara: Gede Widiade
Tim Hukum Nasional: Ari Yusuf Amir