Populer: JD.ID Tutup Permanen; Mal-mal di Jakarta Sepi

31 Januari 2023 5:54 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana Mal Ratu Plaza yang sepi. Foto: Alfadillah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suasana Mal Ratu Plaza yang sepi. Foto: Alfadillah/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kabar mengenai tutupnya layanan belanja online JD.ID menjadi berita yang paling banyak dibaca sepanjang Senin (30/1).
ADVERTISEMENT
Ada juga kabar soal Kepala LPS, Purbaya Yudhi Sadewa yang siap menjadi gubernur BI hingga berita mengenai mal sepi di Jakarta. Berikut rangkuman berita populer di kumparanBisnis.

JD.ID Tutup Permanen

Loka pasar alias e-commerce JD.ID menutup seluruh layanannya mulai 31 Maret 2023. Sebelum itu, perusahaan belanja online ini akan berhenti menerima pesanan dari pembeli mulai 15 Februari 2023.
Pengumuman itu disampaikan JD.ID di aplikasi dan situs resminya. Sebelumnya, JD. ID juga menghentikan operasi JDL Express Indonesia per 22 Januari 2023.
"JD.ID menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh pelanggan, penjual, mitra, dan karyawan atas dukungan yang telah diberikan dalam perjalanan kami selama ini. Kami berharap dapat kembali melayani Anda di masa depan," kata JD.ID, Senin (30/1).
ADVERTISEMENT
Untuk transaksi yang selesai sebelum tanggal penghentian layanan, perusahaan akan memenuhi pesanan seperti biasa. Layanan purna jual dan dukungan akan tetap tersedia.
"Jika Anda memiliki pertanyaan lain, silakan hubungi layanan pelanggan kami di 1500 618," kata perusahaan.

Purbaya Siap Jadi Gubernur BI

Jabatan Gubernur Bank Indonesia atau Gubernur BI Perry Warjiyo akan berakhir pada Mei 2023. Sejumlah nama penggantinya pun mulai santer beredar, salah satunya Ketua Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), Purbaya Yudhi Sadewa.
Dikonfirmasi kumparan melalui pesan singkat, Senin (30/1), Purbaya mengatakan bahwa dirinya belum mengetahui tentang hal tersebut. Namun, ia mengaku siap jika nantinya diperintah untuk maju sebagai calon Gubernur BI.
"Ya kalau diperintah (bersedia)," kata Purbaya sambil menambahkan emotikon senyum dalam jawabannya.
ADVERTISEMENT
Selain Purbaya, Menteri Keuangan Sri Mulyani juga disebut-sebut sebagai salah satu calon kuat pimpinan bank sentral. Tak hanya itu, Perry Warjiyo juga masih memiliki kans untuk kembali menjabat sebagai Gubernur BI. Hal ini tertuang dalam Undang-Undang (UU) Nomor 3 Tahun 2004 tentang Bank Indonesia.
Dalam beleid tersebut, Anggota Dewan Gubernur Bank Indonesia memiliki masa jabatan lima tahun dan dapat diangkat kembali maksimal satu kali masa jabatan berikutnya.

Mal-mal di Jakarta Sepi

Suasana Mal Ratu Plaza yang sepi. Foto: Alfadillah/kumparan
Berdasarkan pantauan kumparan, Senin (30/1), sejumlah mal di Indonesia masih sepi pengunjung. Di antaranya Mal Blok M dan dan Ratu Plaza. Padahal, lokasi dua mal tersebut strategis dan mudah diakses transportasi publik.
Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo), Roy Nicholas Mandey, mengungkapkan bahwa pandemi COVID-19 bukan menjadi faktor utama membuat mal di Jakarta sepi. Turunnya minat konsumen di mal-mal tersebut lantaran konsep yang dipakai manajemen mal sudah tidak lagi memenuhi kebutuhan masyarakat.
ADVERTISEMENT
Roy menjelaskan, konsep mal dengan kepemilikan satuan atau strata title seperti yang diterapkan Ratu Plaza dan Mal Blok M menjadi penyebab ambruknya mal-mal di Indonesia. Sebab, fungsi utama pusat perbelanjaan sudah tidak lagi hanya sekadar sebagai tempat berbelanja.
Roy mengatakan pusat perbelanjaan harus mampu menambah fungsi lain mal selain sebagai tempat berbelanja. Konsep mal yang diterapkan Ratu Plaza sebagai elektronik mal tidak memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia. Menurutnya, mayoritas konsumen lebih menyukai mengunjungi mal yang menyediakan banyak tenant dengan berbagai kebutuhan.
“Karena Ratu Plaza itu sejak berubah konsep jadi mal elektronik. Jadi pemilihan konsep mal sangat penting. Dia tetap mempertahankan dengan mal elektronik nah sekarang orang cari elektronik enggak ke Ratu Plaza, ke Glodok atau ke Mangga Dua,” kata Roy saat dihubungi kumparan, Senin (30/1).
ADVERTISEMENT
Roy mengatakan pusat perbelanjaan harus menyediakan tempat ataupun fasilitas untuk pengunjung melakukan interaksi sosial. Roy juga menyebut saat ini kebiasaan masyarakat mengunjungi mal sudah berubah, yang dulunya untuk berbelanja sekarang untuk makan dan minum.
“Konsep berbelanja sekarang di era pasca pandemi bukan hanya leisure tapi juga orang datang ke mal itu buat makan dan minum baru belanja,” ungkap Roy.