Populer: Ketegasan Sri Mulyani ke AS hingga Inggris; 2 Pesawat Carter ke Jember

9 Mei 2022 6:24 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berjalan meninggalkan ruangan usai penutupan Pertemuan Tingkat Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral G20 tau Finance Ministers and Central Bank Governors (FMCBG) G20 di JCC, Jumat (18/02/2022). Foto: M Risyal Hidayat/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berjalan meninggalkan ruangan usai penutupan Pertemuan Tingkat Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral G20 tau Finance Ministers and Central Bank Governors (FMCBG) G20 di JCC, Jumat (18/02/2022). Foto: M Risyal Hidayat/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Respons Menkeu Sri Mulyani atas aksi walk out saat Amerika Serikat (AS) dan Inggris berbicara dalam forum G20 menuai pujian. Pengamat pertahanan dan militer Connie Bakrie menyebut aksi Menkeu menunjukkan ketegasan Indonesia.
ADVERTISEMENT
Kabar tersebut jadi salah satu berita populer kumparanBisnis pada Minggu (8/5). Berita lainnya yang ramai dibaca, soal adanya dua pesawat carter yang mendarat di Jember, Jawa Timur. Berikut rangkumannya:

Sikap Tegas Sri Mulyani atas Aksi Walk Out Inggris dan AS di G20

Pengamat Pertahanan dan Militer Connie Bakrie menilai jawaban Sri Mulyani atas aksi walk out perwakilan AS dan Inggris di forum G20 menunjukkan ketegasan Indonesia. Selama ini, Indonesia dinilai belum menunjukkan posisi atas konflik Rusia dan Ukraina.
Connie berpendapat langkah tersebut menegaskan Presidensi G20 Indonesia tak bisa dibajak dengan aksi politik atas konflik kedua negara.
"Pernyataan resmi dari Menkeu bahwa Konferensi Tingkat Tinggi G20 akan terus berjalan meski ada aksi walk out, merupakan sikap yang patut kita hormati dan junjung bersama," ujar Connie pada Minggu (8/5).
ADVERTISEMENT

Bandara Jember Didarati 2 Pesawat Carter di Libur Lebaran

Pesawat sewa yang mendarat di Bandara Notohadinegoro Jember pada Minggu (8/5/2022). Foto: Bandara Notohadinegoro Jember/Antara
Dua pesawat carter mendarat di Bandara Notohadinegoro, Jember, Jawa Timur dalam masa libur lebaran 2022. Bandara ini sebelumnya sempat melayani penerbangan komersial, namun disetop karena rendahnya jumlah penumpang.
Kepala UPT Bandara Notohadinegoro Jember Edi Purnomo mengungkapkan, operasional bandara tetap buka meski tidak ada penerbangan komersial. Penumpang dua pesawat carter ini, salah satunya rombongan Inspektur Pengawasan Umum Polri Komjen Pol Agung Budi Maryoto.
Sementara pesawat satunya, menjemput rombongan penyanyi Pamungkas usai manggung di Jember. Bandara Notohadinegoro juga menerima permohonan pendaratan pesawat carter untuk Wakapolri yang akan menghadiri acara di Universitas Jember pada Sabtu (14/5).