Prabowo: Saya Harus Fokus Perbaiki Kondisi Ekonomi Dalam Negeri

18 November 2024 11:24 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
7
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto di Swissotel Lima, Peru, Sabtu (16/11). Foto: Zamachsyari/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto di Swissotel Lima, Peru, Sabtu (16/11). Foto: Zamachsyari/kumparan
ADVERTISEMENT
Presiden Prabowo Subianto mengatakan bakal fokus memperbaiki kondisi ekonomi dalam negeri di tahun pertama masa jabatannya. Dia menyampaikan hal itu usai menghadiri Indonesia-Brazil Business Forum, Minggu (17/11).
ADVERTISEMENT
Kondisi ekonomi tahun ini memang sangat berat mulai dari perlambatan ekonomi, penerimaan pajak yang turun, pelemahan daya beli, hingga penurunan jumlah kelas menengah.
“Tentunya saya fokus sebetulnya bulan-bulan pertama tahun-pertama, saya harus fokus untuk memperbaiki ekonomi dalam negeri domestik,” kata Prabowo.
Prabowo menyampaikan saat ini dirinya masih akan mendatangi agenda internasional seperti G20, APEC dan agenda bilateral lainnya untuk membahas isu ekonomi dan menarik investasi.
"Sekalian saya manfaatkan mampir ke beberapa negara, Tiongkok, Amerika, nanti pulang dr sini (G20),” katanya.
Di samping itu, Prabowo menjelaskan, sikap yang akan disampaikan pada KTT G20 bakal tetap menyuarakan soal perekonomian dunia tergantung stabilitas kawasan. Menurutnya, Indonesia mendorong perdamaian global.
“Ya kita tetap akan menyuarakan bahwa perekonomian dunia tergantung stabilitas dan kita mendorong stabilitas, mendorong perdamaian, terutama mendorong the rule of law ya. Oke, terima kasih,” tutup dia.
ADVERTISEMENT