Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
ADVERTISEMENT
Sejumlah rumah sakit (RS) besar di Indonesia sudah menyatakan kesiapannya ekspansi ke IKN Nusantara. Bahkan, ada empat RS yang sudah melakukan groundbreaking. Mereka adalah RSUP IKN, RS Hermina, RS Abdi Waluyo, dan RS Mayapada.
ADVERTISEMENT
Direktur Utama PT Prodia Widyahusada Tbk, Dewi Muliaty mengaku sejumlah RS sudah menghubungi dirinya terkait kerja sama penyediaan laboratorium .
"Ada beberapa RS yang akan membuka di sana, meminya kami sebagai bagian dari laboratorium mereka," kata Dewi dalam Public Expose di Prodia Tower, Kamis (18/4).
Tapi dia belum bisa membocorkan rumah sakit yang mana yang akan diajak bermitra di IKN karena belum ada kesepakatan. Sementara untuk nilai investasi untuk mengisi laboratorium RS, menurutnya tidak terlalu banyak sebab Prodia akan melakukan kerja sama dengan vendor juga.
"Biasanya kalau kami mengisi laboratorium rumah sakit itu investasinya tidak terlalu banyak karena kami bisa bekerja sama juga dengan vendor," ungkapnya.
Semantara untuk membuka cabang tersendiri di IKN, sejauh ini Prodia belum ada rencana.
ADVERTISEMENT