Produsen Aqua Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Matahari di Atap Pabriknya

6 Oktober 2020 17:46 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pabrik Danone-AQUA di Klaten, Jawa Tengah, yang beratapkan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Foto: Danone-AQUA
zoom-in-whitePerbesar
Pabrik Danone-AQUA di Klaten, Jawa Tengah, yang beratapkan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Foto: Danone-AQUA
ADVERTISEMENT
Perusahaan Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) PT Tirta Investama atau pemilik merek Danone - AQUA membangun Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di atap pabrik mereka di Klaten, Jawa Tengah. PLTS atap tersebut baru saja selesai dibangun dengan kapasitas listrik 2.919 kilowatt peak (kWp).
ADVERTISEMENT
Pembangkit listrik tenaga yang menggunakan surya fotovoltaik (PV) dibangun dan dioperasikan oleh Total Solar Distributed Generation (DG) Southeast Asia. Dengan kapasitas 2.919 kWp, PLTS Atap tersebut dapat menghasilkan listrik sebesar 4 GWh (Gigawatt hour) per tahun sekaligus mengurangi 3.340 ton emisi karbon per tahun.
Presiden Direktur PT Tirta Investama Corine Tap mengatakan pemanfaatan atap pabrik sebagai area PLTS karena perusahaan berkomitmen menggunakan energi baru dan terbarukan. PLTS ini menjadi yang terbesar bagi pabrik Danone di Indonesia.
"Ini merupakan bentuk komitmen Danone untuk menjadi salah satu katalisator dari industri dalam mendukung Provinsi Jawa Tengah menjadi provinsi energi surya pertama di Indonesia," kata dia dalam peresmian PLTS Atap Pabrik Danone-AQUA secara virtual, Selasa (6/10).
ADVERTISEMENT
Kata dia, Danone-AQUA pertama kali membangun PLTS atap pertamanya di pabrik Ciherang, Jawa Barat, dengan kapasitas 770 kWp yang dapat menghasilkan listrik sebesar 1 GWh per tahun serta pengurangan emisi karbon sebesar 825 ton per tahun pada 2017.
Pabrik Danone-AQUA di Klaten, Jawa Tengah, yang beratapkan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Foto: Danone-AQUA
Pembangunan PLTS Atap juga merupakan bagian dari komitmen Pemerintah Jawa Tengah untuk mengembangkan energi bersih dan terbarukan, di antaranya dengan mengutamakan penggunaan energi matahari, sesuai dengan Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 12 tahun 2018 tentang Rencana Energi Daerah (RUED-P) yang merupakan turunan dari Peraturan Presiden Nomor 22 tahun 2017 tentang Rencana Umum Energi Nasional (RUEN).
Bangun PLTS Atap di Seluruh Pabrik Danone hingga 2023
Danone-AQUA pun berkomitmen untuk mencapai target yang akan dicapai hingga 2023. Itu artinya, akan ada 17 pabrik Danone-AQUA akan menggunakan PLTS Atap dengan total kapasitas sistem lebih dari 15.000 kWp yang mampu menghasilkan listrik sebesar 21 GWh serta mengurangi emisi karbon sebesar 16.633 ton CO2/tahun melalui pemanfaatan solar panel.
ADVERTISEMENT
Untuk mencapai target tersebut, Danone-AQUA telah memasang pembangkit listrik tenaga surya di dua pabrik lainnya di Ciherang, Jawa Barat, dengan kapasitas 770 kWp dan dapat menghasilkan listrik sebesar 1 GWh per tahun. Pengurangan emisi karbon dari pabrik tersebut sebesar 825 ton per tahun.
Pabrik AQUA Foto: Ridho Robby/kumparan
Lalu, ada juga di pabrik Danone-AQUA di Banyuwangi, Jawa Timur dengan kapasitas 378 kWp. PLTS Atap itu menghasilkan listrik sebesar 566 MWh per tahun dengan pengurangan emisi karbon dari 470 ton per tahun.
Sementara pada 2021, Danone-AQUA berencana memasang PLTS Atap di Pabrik Mekarsari dan Cianjur di Jawa Barat, Pabrik Tanggamus di Lampung, Pabrik Langkat di Sumatera Utara, Pabrik Mambal di Bali, serta di Pabrik Solok Sumatera Barat. Target kapasitas produksi 6.079 kWp dan 7,9 GWh per tahun. Pengurangan emisi karbon sebesar 5.858 ton per tahun.
ADVERTISEMENT
Selanjutnya, secara bertahap menyelesaikan pemasangan PLTS nya di seluruh pabrik AQUA di Indonesia hingga tahun 2023. Untuk pabrik di Banyuwangi, Klaten, dan Mekarsari, Danone-AQUA bekerja sama dengan Total Solar DG Southeast Asia.
"Menjadi mitra aktif pemerintah dalam menerapkan energi bersih dan terbarukan merupakan salah satu prioritas kami yang sesuai dengan visi global perusahaan, One Planet One Health. Untuk mewujudkannya, kami berkomitmen untuk menggunakan energi baru dan terbarukan hingga 100 persen pada 2030 di operasional Danone di seluruh dunia," ujar dia.