Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Qatar Komitmen Investasi USD 2 Miliar ke Danantara, Dukung Sektor Pangan-Energi
14 April 2025 12:07 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Pandu menyebut, langkah ini sebagai hasil konkret dari diplomasi investasi Indonesia. Ia menyampaikan, Presiden Prabowo sendiri telah mengkonfirmasi rencana pembentukan dana investasi bersama Qatar, yang akan disalurkan ke berbagai proyek strategis nasional.
“Kayak tadi malam Pak Prabowo kan sudah bicara juga dengan Qatar untuk memasukkan dana, melakukan Investment Fund bareng bersama Qatar USD 2 billion dari Qatar. Itu nanti proyek-proyek untuk masuk ke Indonesia. Jadi itu bagus. Jadi sukses lah,” kata Pandu di Main Hall BEI, Senin (14/4).
Pandu menambahkan, investasi yang akan masuk diarahkan untuk mendukung sektor-sektor prioritas pembangunan. Tema-tema seperti ketahanan pangan (food security), ketahanan energi, hilirisasi industri, dan infrastruktur digital disebut sebagai sektor-sektor yang potensial. Ia juga menyinggung sektor kesehatan dan pariwisata yang dinilai menarik bagi investor Qatar.
ADVERTISEMENT
“Investasi sesuai yang kita buat Indonesia lah, kalau tema-nya kita lihat tadi food security, energy security, downstream, digital infrastructure. Hal-hal seperti itu. Health care juga menurut saya bagus. Hospitality di Indonesia juga bagus. Banyak kan tuh,” ucapnya.
Terkait dengan program penyediaan 3 juta rumah yang dicanangkan pemerintah, Pandu menegaskan bahwa itu merupakan ranah Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman. Ia menjelaskan, dana investasi dari Qatar untuk sektor perumahan merupakan program terpisah dari dana yang akan dikelola oleh Danantara.
“Kalau Pak Ara kan tentang perumahan, itu ada juga memang sumbangan dari Qatar, itu tanya Pak Ara. Itu beda,” ungkap Pandu.
Sebelumnya, Presiden Prabowo menyatakan bahwa kerja sama investasi dengan Qatar akan dilakukan melalui Danantara. “Beliau (Qatar) akan invest dengan Danantara, satu dana bersama, dia commit USD 2 miliar,” kata Prabowo dalam keterangan resmi di Doha, Senin (14/4).
ADVERTISEMENT
Prabowo pun menyambut antusias langkah Qatar tersebut. “Saya kira bagus ini tindak lanjut dan beliau sangat antusias,” ujarnya.