Rachmat Kaimuddin, Staf Luhut & Eks Bos Bukalapak Jadi Wakil Komisaris Vale

21 Juni 2022 18:53 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Eks CEO Bukalapak, Rachmat Kaimuddin bersama Menko Marves, Luhur Binsar Panjaitan. Foto: Dok. Kemenko Marves
zoom-in-whitePerbesar
Eks CEO Bukalapak, Rachmat Kaimuddin bersama Menko Marves, Luhur Binsar Panjaitan. Foto: Dok. Kemenko Marves
ADVERTISEMENT
Rachmat Kaimuddin mendapatkan jabatan baru di korporasi. Dia baru saja diangkat menjadi Wakil Komisaris PT Vale Indonesia Tbk (INCO) dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar perusahaan, Selasa (21/6).
ADVERTISEMENT
Rachmat menggantikan Hendi Prio Santoso yang mundur karena diangkat menjadi Direktur Utama PT Inalum (Persero), holding BUMN tambang (MIND ID).
Sebelumnya, Rachmat merupakan CEO PT Bukalapak.com Tbk (BUKA). Namun dia mengundurkan diri dari posisi tersebut pada 28 Desember 2021, lalu diangkat menjadi staf Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan sebagai Technology dan Sustainability Development Special Advisor.
"Dengan memperhatikan surat-surat dari para pemegang saham perseroan, maka Vale Indonesia mengusulkan kepada pemegang saham pengangkatan Muhammad Rachmat Kaimuddin sebagai Wakil Presiden Komisaris," kata Direktur Keuangan PT Vale Indonesia Bernardus Irmanto dalam konferensi pers Vale.
Selain Rachmat, orang baru di jajaran Komisaris Vale ada Yusuke Niwa sebagai komisaris menggantikan Nobuhiro Matsumoto. Mereka efektif duduk di kursi Dewan Komisaris Vale terhitung sejak penutupan Rapat sampai dengan penutupan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan 2022.
ADVERTISEMENT
Selain komisaris, hasil RUPST juga merombak jajaran direksi dengan mengangkat Andriansyah Chaniago sebagai Wakil Presiden Direktur Vale. Dia menggantikan Dani Widjaja.
Lokasi tambang Nikel Milik PT Vale Indonesia Foto: Selfy Sandra Momongan/kumparan

Berikut Jajaran Direksi dan Dewan Komisaris Vale yang Baru:

Direksi
Presiden Direktur: Febriany Eddy
Wakil Presiden Direktur: Adriansyah Chaniago
Direktur: Bernardus Irmanto
Direktur: Vinicius Mendes Ferreira
Dewan Komisaris
Presiden Komisaris: Deshnee Naidoo
Wakil Presiden Komisaris: Muhammad Rachmat Kaimuddin
Komisaris: Luiz Fernando Landeiro
Komisaris: Fabio Ferraz
Komisaris: Yusuke Niwa
Komisaris: Dadan Kusdiana
Komisaris: Alexandre Silva D'Ambrosio
Komisaris Independen: Raden Sukhyar
Komisaris Independen: Rudiantara
Komisaris Independen: Dwia Aries Tina Pulubuhu