Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Revitalisasi Taman Balekambang Selesai dalam 2 Tahun, Habiskan Anggaran Rp 170 M
25 Juli 2024 10:39 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menghadiri peresmian revitalisasi Taman Balekambang, Solo . Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana mengatakan, revitalisasi ini merupakan upaya pemda untuk melindungi kawasan cagar budaya, serta meningkatkan sarana ruang terbuka hijau, edukasi, dan hiburan untuk masyarakat.
ADVERTISEMENT
"Taman ini dibangun pada tahun 1921 oleh Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Mangkunegara VII untuk kedua putrinya. Jadi tadi disampaikan Pak Menteri PUPR kawasan ini untuk putri-putri Keraton," kata Nana di Taman Balekambang, Solo, Kamis (24/7).
Nana mengatakan, Pemprov Jawa Tengah menghibahkan aset kepada Pemkot Surakarta seluas 17.640 meter persegi dan bangunan seluas 880 persegi untuk revitalisasi Taman Balekambang.
"Setelah itu, Pemprov Jawa Tengah mendapatkan Hibah Bangunan Kantor dari Kementerian PUPR yang dibangun pada lahan Pemprov Jawa Tengah di Kecamatan Mojosongo, Kota Surakarta," ungkapnya.
Nana mengungkapkan, penataan kawasan Taman Balekambang memakan biaya Rp 170.173.617.300 melalui anggaran tahun 2022-2023 dengan sistem Kontrak Tahun Jamak.
"Dilaksanakan oleh Penyedia Jasa Konstruksi PT PP-Utama KSO pada tanggal 26 Agustus 2022 sampai 29 Desember 2023, dan telah dilaksanakan serah terima ke-1 (Provisional Hand Over) pada 26 Juni 2024," ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Dalam penataan ini dibangun berbagai fasilitas seperti gedung pertunjukan, Gedung Java Innovation Center (JIC) dan Gastronomi, pendopo kedatangan, amphitheatre, mina padi, dan fasilitas lainnya.
"Kami berharap Pemkot Surakarta dapat mengelola dan merawat Taman Balekambang dengan baik sehingga menjamin terjaga kualitas dan fungsinya bagi masyarakat," pungkasnya.