RUPSLB Bank Mayapada: Liang Xian Masuk Jadi Investor, Direksi Dirombak

11 Mei 2021 20:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Bank Mayapada. Foto: Nicha Muslimawati/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Bank Mayapada. Foto: Nicha Muslimawati/kumparan
ADVERTISEMENT
PT Bank Mayapada Internasional Tbk mengubah susunan pemegang saham baru setelah masuknya Liang Xian Ltd. Perubahan tersebut disetujui melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Senin (10/5).
ADVERTISEMENT
Berdasarkan informasi keterbukaan Bursa Efek Indonesia (BEI), masuknya Liang Xian LTD sebagai pemegang saham baru dengan pembelian melalui Penawaran Umum Terbatas XIII Perseroan, sebanyak 1.466.033.913 saham atau 12,39 persen.
Hal itu juga berdasarkan surat tanggal 25 Maret 2021 nomor OPR-209/AJK/032021 dan surat tanggal 5 Mei 2021 nomor LB-01/MAYA/052021, serta Daftar Pemegang Saham per tanggal 30 April 2021 yang dikeluarkan oleh Biro Administrasi Efek PT Adimitra Jasa Korpora.
Dengan demikian, berikut ini susunan pemegang saham Bank Mayapada:
a. PT Mayapada Karunia sebanyak 3,537,084,600 saham atau 29,89 persen, terdiri dari 299,750,000 Saham Seri A dan 3,237,334,600 Saham Seri B atau dengan nilai nominal seluruhnya sebesar Rp 473.608.460.000,00.
b. PT Mayapada Kasih sebanyak 563,862,707 saham atau 4,77 persen, terdiri dari 6,740,000 Saham Seri A dan 557,122,707 Saham Seri B atau dengan nilai nominal seluruhnya Rp 59.082.270.700,00.
ADVERTISEMENT
c. PT Galasco Investments Limited sebanyak 1,499,488,261 Saham Seri B atau 12,67 persen atau dengan nilai nominal seluruhnya sebesar Rp 149.948.826.100,00.
d. Unity Rise Limited sebanyak 864,724,845 Saham Seri B atau 7,31 persen atau dengan nilai nominal seluruhnya sebesar Rp 86.472.484.500,00.
e. JPMCB Na Re-Cathay Life Insurance Co Ltd sebanyak 2,549,119,076 Saham Seri B atau 21,54 persen atau dengan nilai nominal seluruhnya sebesar Rp 254.911.907.600,00.
f. Liang Xian Ltd sebanyak 1,466,033,913 Saham Seri B atau 12,39 persen atau dengan nilai nominal seluruhnya sebesar Rp 146.603.391.300,00.
g. Masyarakat sebanyak 1,352,055,448 saham, terdiri dari 81,766,500 Saham Seri A dan 1,270,288,948 Saham Seri B atau dengan nilai nominal seluruhnya sebesar Rp 167.912.144.800,00. Sehingga seluruhnya berjumlah 11.832.368.850 saham, yang terdiri dari 388.256.500 Saham Seri A dan 11.444.112.350 Saham Seri B, atau dengan nilai nominal seluruhnya Rp 1.338.539.485.000.
ADVERTISEMENT
Selain itu, agenda RUPSLB adalah memberhentikan dengan hormat Lee Wei Cheng sebagai Komisaris, Insmerda Lebang, dan Bapak Winarto sebagai Komisaris Independen, Jane Dewi Tahir sebagai Wakil Direktur Utama, Hung Li Chen, Wang Tien Chen, Yang Chin Chang sebagai Direktur Perseroan.
Selanjutnya RUPSLB mengangkat Harry Sasongko sebagai Direktur Perusahaan.
Berikut susunan komisaris dan direksi yang baru:
Komisaris
Direksi