Selain Jaga Stok Pangan, Food Estate Diharapkan Tarik Investasi

13 November 2020 17:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Joko Widodo meninjau lahan yang akan dijadikan Food Estate atau lumbung pangan baru di Kapuas, Kalteng.  Foto: Hafidz Mubarak A/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo meninjau lahan yang akan dijadikan Food Estate atau lumbung pangan baru di Kapuas, Kalteng. Foto: Hafidz Mubarak A/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Ketahanan pangan di tengah pandemi menjadi salah satu tantangan pemerintah. Sebab, ada potensi krisis pangan seperti yang pernah dilontarkan organisasi pangan dunia atau FAO.
ADVERTISEMENT
Pemerintah pun berupaya menjaga ketersediaan pangan dengan membuat food estate atau lumbung pangan. Deputi Bidang Koordinasi Pangan dan Agribisnis Kemenko Perekonomian Musdhalifah Machmud mengatakan, salah satu tujuan dibuatnya food estate adalah untuk penguatan pangan nasional.
"Food estate diharapkan dibangun untuk penguatan pangan nasional dan investasi," urainya dalam webinar dialog publik Kemitraan Perberasan Nasional, Jumat (13/11).
Musdalifah menuturkan faktor kunci dari pengembangan food estate yaitu klaster berbasis korporasi petani. Selanjutnya, faktor lain yaitu sistem pendukung seperti bibit, lahan, mekanisasi, irigasi dan tenaga kerja.
"Proses hilirisasi segar dan olahan," imbuhnya.
Lokasi program Lumbung Pangan Nasional di Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah. Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan
Rencananya, Food Estate tak cuma dibuat di Sumatera dan Kalimantan, Presiden Joko Widodo berencana memperluas pembangunan lumbung pangan ke wilayah lain. Lahan pangan terintegrasi (food estate) itu juga akan dibuat hingga ke Papua, Nusa Tenggara Timur, dan Sumatera Selatan.
ADVERTISEMENT
Namun kata Jokowi, pemerintah saat ini memfokuskan terlebih dahulu untuk pembangunan food estate di Kalimantan Tengah yakni di Kabupaten Kapuas dan Kabupaten Pulang Pisau, serta di Sumatera Utara yakni di Kabupaten Humbang Hasundutan, Sumatera Utara.
“Ini yang ingin kita prioritaskan terlebih dahulu, meskipun juga ada rencana akan kita lanjutkan setelah ini, sudah mulai pengerjaan di lapangan untuk di provinsi yang lain, yaitu di Papua maupun di NTT dan di Sumatera Selatan. Tetapi ini apa akan kita diskusikan setelah yang dua ini betul-betul sudah bisa berjalan,” kata Presiden dalam rapat di Istana Kepresidenan di Jakarta, Rabu (23/9).
Food estate merupakan konsep pengembangan pangan yang dilakukan secara terintegrasi, mencakup pertanian, perkebunan di suatu kawasan. Food estate atau lumbung pangan juga dapat menjadi lahan produksi pangan nasional, cadangan pangan, penyimpanan dan distribusi pangan.
ADVERTISEMENT