Siap-siap! Pendaftaran CPNS Dibuka Pertengahan November 2019

25 Oktober 2019 13:47 WIB
comment
9
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Peserta berdoa sebelum mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) berbasis Computer Assisted Test (CAT) untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di kantor Wali Kota Jakarta Timur, Jumat (26/10/2018). Foto: ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto
zoom-in-whitePerbesar
Peserta berdoa sebelum mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) berbasis Computer Assisted Test (CAT) untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di kantor Wali Kota Jakarta Timur, Jumat (26/10/2018). Foto: ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto
ADVERTISEMENT
Badan Kepegawaian Nasional (BKN) memperkirakan pembukaan pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) akan dilakukan pada pertengahan November 2019.
ADVERTISEMENT
Kepala Biro Humas BKN, Mohammad Ridwan, mengatakan sejauh ini jadwal penerimaan CPNS 2019 masih belum berubah. Pemerintah masih terus melakukan persiapan.
"Masih on schedule. Jadi persiapan jalan terus," kata Ridwan kepada kumparan, Jumat (25/10).
Menurut dia, pada pekan ini pihaknya telah mengundang instansi yang membuka formasi penerimaan CPNS untuk mengikuti training sistem seleksi. Secara infrastruktur IT, BKN telah siap.
"Yang jelas secara infrastruktur, BKN siap. Kami mengundang instansi yang menerima formasi untuk dilakukan training system-nya," ujarnya.
Manpan RB tinjau proses seleksi CPNS di Cibubur Foto: Dok. Kemenpan RB
Menurut dia, berdasarkan rencana penetapan formasi dan pengumuman pendaftaran dilakukan pada akhir bulan ini. Adapun pendaftaran dibuka setelah 15 hari informasi pembukaan CPNS dilakukan.
"Jadi ada waktu 15 hari kalender untuk mengumumkan saja. Pendaftaran, iya (pertengahan November). Kita lihat saja nanti, time schedule-nya kan sudah ada. Mudah-mudahan enggak berubah," ucapnya.
ADVERTISEMENT
Tahun ini, kuota penerimaan CPNS 2019 sebanyak 197.111 formasi. Dari jumlah tersebut, 159.000 formasi untuk pemerintah daerah, sisanya 37.000 formasi untuk pemerintah pusat.