news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Sri Mulyani soal Brompton Selundupan: Sepeda Rp 50 Juta Apa Rasanya?

5 Desember 2019 16:13 WIB
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Keuangan Sri Mulyani saat konferensi pers penyelundupan di pesawat Garuda Indonesia. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Keuangan Sri Mulyani saat konferensi pers penyelundupan di pesawat Garuda Indonesia. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
Menteri Keuangan Sri Mulyani sore ini menggelar konferensi pers bersama Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir di Gedung Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis (5/12). Konferensi pers ini terkait Harley Davidson dan sepeda lipat Brompton yang diselundupkan melalui pesawat Airbus A330-900 Neo milik Garuda Indonesia.
ADVERTISEMENT
Sebelum dilakukan konferensi pers, Sri Mulyani dan Erick Thohir melihat-lihat kedua barang selundupan, yaitu sepeda premium Brompton dan motor gede (moge) Harley Davidson.
Keduanya terlihat tersenyum sambil menyentuh barang-barang tersebut. Sepeda Brompton warna krem kehijau-hijauan yang sudah terlipat rapi masih terlihat sangat bagus. Harga sepeda ini sekitar Rp 50 juta per unit.
Petugas merapikan kembali barang selundupan sepeda Brompton yang ditemukan di pesawat baru Garuda Indonesia. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
Sri Mulyani sambil memegang setir sepeda Brompton tersebut sontak bercanda. "Ini sepeda harga Rp 50 juta bisa bagaimana rasanya?" candanya di depan awak media sembari tersenyum.
Sementara itu Erick Thohir sambil melihat-lihat moge Harley sempat menyebut, "Bagus motornya," katanya singkat sambil tersenyum.
Sebelumnya diberitakan, Bea Cukai Bandara International Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang melakukan penyitaan terhadap 18 kotak milik penumpang VIP pesawat baru Garuda Indonesia, Airbus A330-900 Neo.
ADVERTISEMENT
Di dalam kotak tersebut terdapat suku cadang Harley Davidson dan sepeda lipat Brompton. Pesawat tersebut terbang dari pabrikan Airbus di Toulouse, Prancis, pada 16 November 2019, kemudian mendarat keesokan harinya di area GMF Bandara Soetta.