news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Strategi Brand Sepatu Lokal, Dorks, Agar Diterima Pasar: Jaga Kualitas

15 Februari 2023 21:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Produk sepatu DORKS di Foodlah Kuliner Hits, Rabu (15/2/2023).  Foto: Narda Margaretha Sinambela/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Produk sepatu DORKS di Foodlah Kuliner Hits, Rabu (15/2/2023). Foto: Narda Margaretha Sinambela/kumparan
ADVERTISEMENT
Brand sepatu asal Tangerang, Dorks, siap bersaing agar produknya diterima masyarakat. Owner Dorks, Arfan Najirun, mengatakan Dorks hadir di Tanah Air agar semua kalangan dapat menggunakan brand karya anak bangsa dengan harga terjangkau.
ADVERTISEMENT
Pasalnya, ia melihat beberapa tahun belakangan brand lokal, termasuk sepatu hanya digunakan oleh kalangan atas saja.
"Kita review di tahun 2020 ke belakang hanya kalangan atas saja yang mampu merasakan brand lokal. Namun kini dengan hadirnya Dorks, kita pastikan semua kalangan bisa merasakan brand lokal atau ciptaan karya anak bangsa sendiri," kata Arfan dalam Grand Launching Product of Dorks di Foodlah Kuliner Hits, Rabu (15/2).
Arfan menjelaskan sepatu yang dijual memiliki segmentasi yang luas untuk laki-laki dan perempuan. Adapun harga sepatu yang ditawarkan berkisar Rp 100 ribu-Rp 500 ribu.
Dorks menawarkan sepatu yang tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Meski begitu, Arfan berupaya menjaga agar kualitas sepatu yang dibuatnya mampu bersaing dengan brand terkenal lainnya.
ADVERTISEMENT
"Dengan harga yang kita suguhkan sangat masuk untuk kocek kalangan muda dan milenial di zaman sekarang," ujarnya.
Produk sepatu DORKS di Foodlah Kuliner Hits, Rabu (15/2/2023). Foto: Narda Margaretha Sinambela/kumparan
Arfan mengatakan sepatu Dorks sudah menggunakan teknologi mesin. Sehingga, masyarakat tidak perlu khawatir dengan kualitasnya.
"Proses pembuatan produk kita semuanya sudah menggunakan teknologi mesin pastinya sangat kuat dan aman juga didesain sebaik mungkin agar nyaman dipakai sehari-hari untuk menemani aktivitas kalian," jelas Arfan.
Arfan menyebutkan ada sepatu Dorks yang memakai motif batik khas Kabupaten Tangerang, di mana sebagai bukti komitmen memajukan UMKM di wilayah sana. Ia menambahkan sepatu yang best seller di Dorks adalah model hitam-putih. Warna itu dinilai sesuai untuk kondisi apa pun. Sehingga sudah berhasil terjual hingga puluhan ribu pasang.
Arfan berharap ke depannya Dorks mampu melengkapi seluruh aspek kebutuhan alas kaki di Indonesia. "Inovasi kita di 2023 melengkapi seluruh aspek kebutuhan alas kaki di Indonesia, mulai dari kebutuhan sepatu sekolah, kuliah, kerja bahkan kebutuhan alas kaki sehari-hari di rumah," tutur Arfan.
ADVERTISEMENT