Transformasi Digital, Bank Mandiri Pastikan Tidak Ada Pengurangan Pekerja

27 April 2022 19:42 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Paparan publik laporan keuangan triwulan I/2022 PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. Foto: Bank Mandiri
zoom-in-whitePerbesar
Paparan publik laporan keuangan triwulan I/2022 PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. Foto: Bank Mandiri
ADVERTISEMENT
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) menjamin tidak akan mengurangi jumlah karyawan atau melakukan lay-off, meskipun proses transformasi digital sedang dilakukan oleh perbankan pelat merah tersebut.
ADVERTISEMENT
Wakil Direktur Utama Bank Mandiri Alexandra Askandar mengatakan, ke depannya, seluruh karyawan Bank Mandiri akan mendapatkan pelatihan untuk meningkatkan skill untuk menjadi penyuluh produk dan layanan digital bagi nasabah.
"Pergeseran peran dan peningkatan kemampuan pegawai yang sebelumnya fokus layanan transaksional menjadi produk dan digital advisory, karena layanan transaksional akan pindah ke Livin' dan Kopra. Bank Mandiri tidak akan lakukan lay-off karena pegawai akan di-remapping sesuai talent yang sesuai di masing-masing peran yang dibutuhkan," tegas Alexandra dalam konferensi pers virtual, Rabu (27/4).
Alexandra menjelaskan, Bank Mandiri memiliki tiga kanal utama dalam melakukan digitalisasi layanan. Ketiganya yaitu melalui Livin', Kopra, dan Smart Branch.
Livin' by Mandiri. Foto: Bank Mandiri
Konsep smart branch yang dimiliki oleh Bank Mandiri meliputi tiga tipe layanan. Pertama, menyediakan layanan dalam bentuk digital box untuk nasabah dengan tingkat adopsi digital tinggi dan butuh layanan transaksi cepat dan sederhana. Kedua, hybrid branch untuk nasabah yang adopsi digital tinggi namun layanan butuh kompleks.
ADVERTISEMENT
"Ketiga, upgrade branch untuk nasabah yang baru mengakses digital," lanjutnya. Di tahun 2021, Bank Mandiri sudah lakukan pilot transformasi di 3 cabangnya yakni di Kantor Cabang Jakarta Plaza Mandiri, Mal Kota Kasablanka, dan Mal Central Park.
"Di tahun 2021 Bank Mandiri sudah lakukan pilot transformasi di 3 cabang, Kantor Cabang Jakarta Plaza Mandiri, Mal Kota Kasablanka, dan Mal Central Park,"katanya.
Menurutnya, ketiga pilot tersebut disambut positif sehingga Bank Mandiri berencana mengimplementasikan lebih luas dan menyebar secara bertahap. Hal tersebut seiring dengan pengembangan layanan digital perusahaan.